Suara.com - Aktor Korea Park Hyung Sik siap kembali membintangi drama terbaru bertajuk Our Blooming Youth. Drakor sejarah ini rencananya akan tayang tahun depan.
Yup, Park Hyung Sik sudah dikonfirmasi untuk bergabung di drama baru tvN bareng Jeon So Nee.
Drama yang juga dikenal dengan judul Youth Monthly Talk, Youth, Climb the Barrier, atau The Golden Hairpin ini akan tayang perdana pada 6 Februari 2023 mendatang.
Sudah penasaran seperti apa jalan cerita dan karakter yang dimainkan oleh Park Hyung Sik dan Jeon So Nee di drama ini? Yuk langsung kita simak bersama!
1. Bikin Penasaran
Diketahui sudah sejak tahun 2021 lalu, Park Hyung Sik dan Jeon So Nee diincar sebagai pemeran utama drama Our Blooming Youth.
Lalu pada 27 Desember 2022 kemarin, tvN mengonfirmasi kalau keduanya akan memimpin drama yang bakal tayang setiap hari Senin dan Selasa malam di bulan Februari 2023 ini.
Our Blooming Youth berkisah tentang seorang pangeran yang menderita kutukan misterius dan seorang wanita cerdas yang dituduh membunuh anggota keluarganya.
Kisah romantis mereka nantinya akan berkembang saat pangeran menyelamatkan wanita tersebut dari tuduhan palsu dan wanita itu menyelamatkan sang pangeran dari kutukannya.
Baca Juga: 4 Fakta Doctor Slump, Drama Baru yang Lagi Melobi Park Shin Hye dan Park Hyung Sik Jadi Pemain Utama
2. Banjir Bintang Keren
Selain Park Hyung Sik dan Jeon So Nee, Our Blooming Youth juga akan menggaet para bintang keren Korea lainnya seperti Pyo Ye Jin, Yoon Jong Seok, dan Lee Tae Sun.
Our Blooming Youth juga patut diantisipasi penayangannya karena drama ini akan digarap oleh penulis naskah dan sutradara berbakat.
Our Blooming Youth akan ditulis oleh Jung Hyun Jung, penulis naskah dibalik drama Korea hits seperti I Need Romance dan Lovestruck in the City. Sementara itu, sutradaranya jatuh ke tangan Lee Jong Jae.
3. Karakter Park Hyung Sik
Aktor tampan Park Hyung Sik akan menaklukkan karakter Putra Mahkota Lee Hwan. Di balik sifatnya yang sombong, keras kepala, dan pemarah, dia ternyata menyimpan rahasia kutukan misterius.
Transformasi baru Park Hyung Sik ini tentu patut diantisipasi setelah aktingnya yang mengesankan pemirsa di The Heirs, High Society, Hwarang, Strong Girl Bong-Soon, Suits, Happiness, Soundtrack #1, dan lainnya.
4. Karakter Jeon So Nee
Sementara itu, wanita yang jadi lawan main Park Hyung Sik jatuh ke tangan Jeon So Nee sebagai Min Jae Yi yang tangguh. Min Jae Yi adalah gadis yang dikenal jenius dan berasal dari keluarga bangsawan.
Namun suatu hari, seluruh keluarganya tiba-tiba dibunuh dan dia dituding sebagai pembunuhnya. Min Jae Yi lalu berusaha menggali kebenaran terkait kematian keluarganya dan berjuang untuk membersihkan namanya dari tuduhan palsu itu.
Jeon So Nee sebelumnya sudah memikat pemirsa lewat akting solid di berbagai drama populer seperti Encounter, When My Love Blooms, dan lainnya. Dia juga sudah dikonfirmasi membintangi drama baru Netflix bertajuk Parasyte: The Grey.
Itu dia beberapa fakta Our Blooming Youth, drama sejarah baru yang dibintangi oleh Park Hyung Sik dan Jeon So Nee sebagai pemeran utamanya.
Drama ini akan tayang perdana pada 6 Februari 2023 di tvN. Siapa nih yang sudah nggak sabar nonton drama baru Park Hyung Sik ini? Jangan lupa nonton ya!
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
4 Fakta Doctor Slump, Drama Baru yang Lagi Melobi Park Shin Hye dan Park Hyung Sik Jadi Pemain Utama
-
Park Hyung Sik Ketahuan Kepo Han Hyo Joo, Dituding Ngefans Diam-Diam
-
Park Hyung Sik Beradu Akting dengan Han So Hee di Soundtrack #1
-
Lagi Ultah ke-30, Kepoin 9 Potret Transformasi Park Hyung Sik
-
5 Drama Park Hyung Sik yang Tak Kalah Menarik dari Happiness
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Sinopsis The Strangers: Chapter 2, Teror Baru Maya dari Trio Pembunuh Bertopeng
-
Taqy Malik Punya Waktu 2 Minggu, Lunasi Utang Sengketa Tanah Rp6,8 Miliar atau Kosongkan 7 Kavling
-
Gagal Lunasi Pembayaran, Taqy Malik Diminta Angkat Kaki dari Lahan Sengketa
-
4 Film dan Drama Korea Tayang di Vidio Oktober 2025, Ada Walking on Thin Ice
-
9 Drakor dengan Nuansa Sinetron, Penuh Intrik, Emosi, dan Plot Twist
-
Ipar Adalah Maut Dibuat Series di Netflix, Bakal Mirip dengan Kisah Aslinya?
-
Kisruh Taqy Malik Bangun Masjid di Tanah Sengketa, Ini Kronologinya
-
6 Rekomendasi Film Horor Thailand Terbaik Sepanjang Masa
-
Anaknya Sudah Gemar Baca Buku Politik dan Ekonomi di Usia 8 Tahun, Rio Dewanto: Gue Juga Bingung
-
Agus Kuncoro Gambarkan Kepribadian Bunglon Koruptor di Film Jembatan Shiratal Mustaqim