Suara.com - Sejumlah pejabat kedapatan melakukan hal tak pantas saat bergoyang dengan biduan dangdut di atas panggung.
Akibatnya para pejabat ini mendapatkan kritik tajam dari pengguna media sosial. Sebagai abdi negara mereka dinilai kurang pantas melakukan hal tersebut.
Siapa saja para pejabat yang ketahuan bergoyang dengan pejabat? berikut ulasannya.
1. Wali Kota Tegal Goyang dengan Ucie Sucita dan Ghea Youbi
Aksi Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono bergoyang dengan dua biduan Ucie Sucita dan Ghea Youbi sukses menarik perhatian netizen. Dedy menuai kritik lantaran melakukan aksi tak senonoh di perayaan malam pergantian tahun baru pada 31 Desember 2022 lalu.
Dalam video yang viral, tampak Dedy Yon Supriyono bernyanyi dan berjoget sambil merangkul Ucie Sucita. Meski bagian tubuhnya diraba-raba, Ucie mengaku hanya berusaha profesional menjalani pekerjaan.
Selain Ucie Sucita, Ghea Youbi juga menemani Dedy Yon Supriyono bergoyang di atas panggung. Sang wali kota juga terlihat merangkul bahu Ghea sambil asyik berjoget dengan iringan lagu Mau Enaknya Aja.
2. Aksi Kontroversial Biduan di Penutupan Turnamen Golf Piala Gubernur Riau
Acara penutupan Turnamen Golf Piala Gubernur Riau yang digelar pada Agustus 2022 lalu juga menuai sorotan tajam netizen. Dihadiri banyak pejabat, seorang biduan terlihat bergoyang di atas meja dengan gerakan tak senonoh.
Baca Juga: Genit ke Ucie Sucita dan Ghea Youbi, Wali Kota Tegal Beri Pembelaan: Kita seperti Keluarga
Video yang viral semakin mengundang kritik ketika Salah satu tamu undangan ikut berjoget sambil memotret celana dalam biduan yang tak diketahui namanya. Pria tersebut diduga kuat juga seorang pejabat.
Kabarnya tamu undangan yang hadir juga memberi saweran pada biduan tersebut. Acara ini semakin disorot karena dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi Riau SF Hariyanto yang saat itu menggantikan Gubernur Riau Syamsuar.
3. Aksi Pejabat Goyang dengan Biduan saat Pandemi
Kembali pada tahun 2020, sebuah dusun di Kabupaten Tuban, Jawa Timur menuai sorotan karena mengadakan acara dangdutan di tengah pandemi COVID-19. Padahal saat itu Tuban termasuk zona merah.
Sejumlah warga Dusun Selang mengacuhkan aturan pemerintahan dengan mengadakan orkes dangdutan dalam rangka syukuran. Hampir semua pengunjung dan biduan terlihat mengabaikan protokol kesehatan.
Parahnya, tampak sejumlah pejabat desa, polisi dan juga TNI yang ikut bergoyang dengan biduan. Menurut kepala desa setempat, acara tersebut sudah mendapatkan izin.
Berita Terkait
-
Ucie Sucita Meretas Batas Lewat 'Candu Dan Luka', Sebuah Manifesto Dangdut Koplo Gen Z
-
Tetap Aktif Bekerja di Bulan Ramadan, Ucie Sucita Bikin Podcast Horor
-
Ramadan ala Ucie Sucita: Itikaf di Istiqlal, Tinggalkan Dunia Hiburan Demi Berkah!
-
Ramadan Tetap Produktif, Ucie Sucita Bikin Podcast Horor
-
Ucie Sucita Bikin Meriah Ultah Suara.com ke-11! Ada Momen Haru Bersama Anak Yatim Piatu!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Kompetensinya Diragukan Sebagai Juri Indonesian Idol, Soleh Solihun: Tentu Saja Saya Tidak Peduli
-
Bukan Cuma Jakarta, Lisa Blackpink Bakal Beraksi di Bekasi dan Depok untuk Film Extraction: Tygo
-
Klarifikasi Melki Bajaj Soal Dugaan Investasi Bodong: Bukan Pengelola, Hanya Model Iklan
-
Abun Sungkar Panik Syuting Bareng Living Legend di Film Titip Bunda di Surga-Mu
-
Sadar Lututnya Tak Kuat Lagi di Usia 50 Tahun, Maia Estianty Ogah Punya Rumah Tingkat
-
Gisel Jadi Korban Love Bombing, Langsung Pergi Begitu Sadar
-
Reza Arap Janji Wujudkan Impian Lula Lahfah: Enggak Ada Waktu Sedih
-
'Capek Banget!' Deddy Mizwar Isyaratkan Mundur dari Para Pencari Tuhan setelah 25 Tahun
-
Lama Tak Terdengar, Hana Eks Gugudan Jalani Profesi Baru sebagai Pramugari
-
Viral Ibu Ini Jual Emas Koleksinya 23 Tahun Lalu, Beli Rp41 Juta Kini Dijual Rp927 Juta