Suara.com - Seo Hyo Rim ulang tahun ke-38 menurut perhitungan internasional pada hari ini, Jumat (6/1/2023). Lahir pada 6 Januari 1985, dia merupakan seorang aktris Korea Selatan yang sudah membintangi banyak drama terkenal.
Sebut saja drama Worlds Within, Sungkyunkwan Scandal, Scent of a Woman, Me Too Flower, That Winter The Wind Blows, Endless Love, dan masih banyak lagi.
Sudah penasaran dengan drama lainnya yang dibintangi Seo Hyo Rim. Berikut ulasan serial yang pernah dimainkannya.
1. Beautiful Gong Shim (2016)
Seo Hyo Rim membintangi drama populer Beautiful Gong Shim bareng Namgoong Min, Bang Minah, On Joo Wan, dan lainnya. Dramanya tayang di SBS sebanyak 20 episode pada tahun 2016 lalu. Bang Minah memerankan karakter utama bernama Gong Shim yang memiliki hati yang hangat.
Dia punya kakak bernama Gong Mi yang diperankan oleh Seo Hyo Rim. Gong Mi yang cantik bekerja di firma hukum terkemuka. Terbiasa dimanja, Gong Mi selalu menemukan cara untuk mewujudkan keinginannya, bahkan jika itu berarti mengorbankan adik perempuannya sendiri.
2. Man Who Sets the Table (2017-2018)
Seo Hyo Rim membintangi drama menarik bertajuk Man Who Sets the Table tahun 2017-2018 lalu. Drama ini berkisah tentang Lee Roo Ri (Sooyoung), wanita yang memiliki hubungan tidak baik dengan ayahnya yang keras.
Dia berusaha bekerja di perusahaan besar, tapi menyerah dan melarikan diri dengan bepergian ke negara asing. Hidupnya berubah saat bertemu Jung Tae Yang (On Joo Wan), pria yang suka traveling dan menyimpan luka emosionalnya sendiri. Di sini, Seo Hyo Rim memerankan Ha Yeon Joo.
Baca Juga: Kaleidoskop 2022: 15 Drama Korea Populer Sepanjang Tahun
3. It's My Life (2018-2019)
It's My Life adalah drama terbaru Seo Hyo Rim tahun 2018-2019 lalu bareng Park Yoon Jae, Kang Sung Min, Jin Ye Sol, Kim Hye Ri, dan lainnya. Park Yoon Jae berperan sebagai Yang Nam Jin, pemuda biasa yang tinggal di pedesaan bersama ibunya.
Pria yang cerdas dan positif ini nantinya memiliki kesempatan untuk mengubah hidupnya. Seo Hyo Rim memerankan Han Seung Joo, seorang perancang busana yang riang dan satu-satunya putri dari CEO perusahaan pakaian. Meski memiliki latar belakang yang sangat kaya, Han Seung Joo adalah wanita yang sangat unik dan tidak terduga.
4. The Red Sleeve (2021-2022)
The Red Sleeve adalah drama terbaru Seo Hyo Rim tahun 2021-2022 lalu yang sukses besar. Drama yang juga dibintangi oleh Junho 2PM, Lee Se Young, Kang Hoon, Lee Deok Hwa, Park Ji Young, Jang Hee Jin, Jang Hye Jin, dan lainnya ini mendapatkan rating 17,4 persen untuk episode terakhirnya di MBC.
Drama sejarah ini mengangkat kisah romansa istana antara dayang Seong Deok Im (Lee Se Young) yang ingin melindungi kehidupan yang telah dipilihnya, dan kaisar Yi San (Lee Junho) yang mengutamakan bangsa di atas cinta. Seo Hyo Rim sendiri memerankan Princess Hwawan.
Berita Terkait
-
5 Drama Korea yang Usung Tema Tolak Toxic Masculinity, Wajib Ditonton!
-
3 Drama Korea dengan Lee Junho sebagai Pemeran Utama, Wajib Tonton!
-
5 Drama Korea yang Punya Karakter Putra Mahkota, Wajib Ditonton!
-
28 Quotes Romantis dari Drama Korea Sageuk, Bikin Senyum-senyum Sendiri
-
3 Karakter yang Dibintangi Lee Jun Ho dalam Drama Korea, Berbagai Macam Profesi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026