Suara.com - Usai membintangi drama Love Scene Number tahun 2021 lalu, aktris cantik Kim Bo Ra punya drama baru yang patut dinanti. Inilah sinopsis Finland Papa, drama Korea barunya yang tayang bulan ini.
Finland Papa adalah drama romantis yang dibintangi Kim Bo Ra bareng Kim Woo Seok, Hwang Seok Jeong, Jung Min Sung, dan Jang Do Yoon. Drama berjumlah enam episode ini bakal tayang perdana mulai 29 April 2023 mendatang.
Siapa yang sudah kangen berat melihat akting Kim Bo Ra? Yuk simak bareng sinopsis Finland Papa sekaligus fakta soal karakternya seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya. Mari kita kepoin bareng sebelum nonton!
Sinopsis Finland Papa
Finland Papa adalah drama romantis berjumlah enam episode tentang sebuah kafe unik yang bernama Finland Papa. Di kafe tersebut, orang-orang yang membutuhkan penyembuhan emosional berkumpul bersama dan menjadi keluarga bagi satu sama lain.
Drama ini dibintangi oleh para bintang dengan akting solid seperti Kim Bo Ra, Kim Woo Seok, Hwang Seok Jeong, Jung Min Sung, dan Jang Do Yoon. Finland Papa akan tayang perdana mulai 29 April 2023 mendatang.
Pemain Finland Papa
Kim Bo Ra akan memainkan peran sebagai seorang wanita muda berusia dua puluhan bernama Lee Yu Ri. Setelah cinta pertamanya tiba-tiba menghilang dan neneknya meninggal, Lee Yu Ri mulai bekerja di kafe Finland Papa untuk menyembuhkan luka batinnya.
Dari trailernya, Lee Yu Ri yang baru saja kehilangan neneknya pergi untuk wawancara di sebuah kafe bernama Finland Papa. Sesampainya di sana, Yu Ri dibuat bingung karena staf kafe tiba-tiba menyajikan makanan yang tampak lezat untuknya.
Baca Juga: 8 Pesona Lee Sung Kyung di Dr. Romantic 3, Pesonanya Bikin Kepincut Pecinta Drakor
Ternyata makan malam bersama adalah bagian dari wawancara di kafe unik itu. Anggota asli Finland Papa yaitu Marie (Hwang Seok Jeong), Kaka (Jung Min Sung), dan Toto (Jang Do Yoon) tahu soal kedatangan Yu Ri karena mereka menerima surat dari Papa, sang pemilik kafe yang tak diketahui identitasnya.
Yu Ri pun mulai beradaptasi dengan kehidupan di kafe bersama Marie, Kaka, dan Toto. Di Finland Papa, mereka menganggap satu sama lain seperti keluarga yang terdiri dari ibu, ayah, anak laki-laki, dan anak perempuan. Kafe memiliki 10 aturan untuk menjaga keharmonisan keluarga, salah satunya adalah selalu makan malam bersama yang mengingatkan Yu Ri pada nasihat mendiang neneknya.
Sementara itu, Kim Woo Seok akan berperan sebagai Baek Woo Hyun, cinta pertama Lee Yu Ri. Lee Yu Ri nantinya curiga bahwa Papa mungkin adalah orang yang mengenalnya dengan baik dan dia langsung teringat dengan Baek Woo Hyun.
Baek Woo Hyun adalah sahabat dan cinta pertama Lee Yu Ri saat masih muda. Dulu Baek Woo Hyun berjanji akan selalu melindungi Yu Ri dan tidak akan pernah membiarkannya makan sendirian. Namun, suatu hari dia menghilang usai kejadian memilukan terjadi di antara mereka.
Alasan Nonton Finland Papa
Dari trailer yang baru dirilis, tampak Finland Papa adalah drama yang romantis dan menghangatkan hati. Apalagi drama ini punya cerita yang menarik tentang kafe unik yang menganggap karyawannya sebagai keluarga yang pastinya akan memberikan hiburan tersendiri bagi pemirsa.
Berita Terkait
-
Sinopsis Klub Kecanduan Mantan, Cerita Tentang Gagal Move On dari Kisah Cinta Masa Lalu
-
Sinopsis Beef, Serial Baru Netflix yang Dibintangi Steven Yeun dan Ali Wong
-
Sinopsis Drama Duty After School Part 2, Cerita Perjuangan Siswa SMA Melawan Alien yang Makin Mencekam
-
Sinopsis Kartu Pos Wini, Kisah Pejuang Kanker Cilik Dalam Melawan Sakitnya
-
Sinopsis The Pope's Exorcist, Kisah Nyata Pendeta Vatikan yang jadi Pengusir Roh Jahat
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat