Suara.com - Kematian pesinetron Iqbal Pakula meninggalkan duka yang mendalam. Mengingat dia dikenal sebagai sosok yang humoris dan tidak pernah menunjukkan rasa sakit yang diderita.
"Iqbal orangnya kan bercanda mulu, dia itu mau sakitnya kayak apa juga bercanda mulu," ujar Irene Librawati saat ditemui di rumah duka di kawasan Jatibening Baru, Pondok Gede, Bekasi, Selasa (25/4/2023).
Irene Librawati mengatakan Iqbal Pakula termasuk sosok yang tidak mau menyusahkan orang lain. Dia bahkan sempat menyembunyikan fakta ketika menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
"Padahal aku barusan tanya sama istrinya Iqbal, waktu dia (Iqbal) ulang tahun tuh ternyata dia di rumah sakit, lagi di RSCM. Cuma itu lah ya, Iqbal itu orangnya emang nggak pernah mau nyusahin orang, pendiem, nggak pernah terbuka tentang hal apapun," tutur Irene Librawati.
Padahal, Meidiana Hutomo, lawan main Iqbal Pakula di sinetron Cinta Fitri dan Tukang Bubur Naik Haji, mengungkapkan almarhum menjadi orang yang membangkitkan suasana dengan candaannya.
"Pokoknya kalau udah di lokasi sama Iqbal saya dipojok ketawa-ketawa, pokoknya becanda mulu deh, curhatan semua lah kita," ujar Meidiana
Sementara Cici Tegal menyebut walaupun senang bercanda, Iqbal Pakula bakal bersikap serius di depan kamera. Hal itu ia ungkapkan saat keduanya terlibat dalam satu proyek sinetron Putri Titipan Tuhan.
"Kalau aku lihat dia satu sinetron di Putri Titipan Tuhan, dia sebetulnya jadi orang yang serius. Cuman di depan kamera doang serius abis itu bikin porak poranda suasana sih emang," tutur Cici Tegal.
Seperti diketahui, Iqbal Pakula berpulang pada Selasa (25/4/2023) dini hari pukul 02.32 WIB karena penyakit jantung dan leukemia yang dideritanya.
Baca Juga: Meninggal Dunia, Istri Ungkap Keinginan Terakhir Iqbal Pakula: Dia Pengen Banget Bertemu Anaknya
Jenazahnya dimakamkan di TPU Menteng Pulo, Kuningan, Jakarta Selatan siang harinya.
Berita Terkait
-
Pilu, Ini Keinginan Terakhir Iqbal Pakula yang Belum Terpenuhi hingga Akhir Hayatnya
-
Meninggal Dunia, Istri Ungkap Keinginan Terakhir Iqbal Pakula: Dia Pengen Banget Bertemu Anaknya
-
Aktor Iqbal Pakula Meninggal Dunia, Sebelumnya Sempat Unggah Foto Duduk Termenung di Kursi Roda
-
Para Sahabat Ungkap Iqbal Pakula Sempat Menarik Diri Sejak Divonis Leukemia
-
Kuatkan Keluarga, Para Pemain Cinta Fitri Hadiri Prosesi Pemakaman Iqbal Pakula
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV