Suara.com - Lina Mukherjee berstatus tersangka di kasus dugaan penistaan agama. Kendati sudah menjalani pemeriksaan di Polda Sumatera Selatan, masalah si seleb TikTok belum selesai.
Lina Mukherjee mengatakan, si pelapor, M. Syarif Hidayat tetap ngotot melanjutkan kasus. Walaupun perempuan 33 tahun itu telah meminta maaf secara terbuka.
"Kalau polisi penginnya damai aja. Lina juga sudah minta maaf. Cuma katanya si pelapor lebih kekeuh mau lanjut," kata Lina Mukherjee kepada, saat ditemui di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat pada Sabtu (6/5/2023).
Lina Mukherjee sebenarnya sudah bernegosiasi untuk berdamai. Tapi si pelapor menolaknya.
Kini, Lina Mukherjee hanya menunggu perkembangan penyidikan polisi. Jika kasus ini benar-benar berlanjut, ia harus menghadapi persidangan.
"Saya Enggak mau lah terus menerus kayak ngemis gitu. Saya punya bukti kalau saya enggak salah, aku murni enggak sengaja," ujar Lina Mukherjee.
Lina Mukherjee sebenarnya menaruh rasa penasaran. Apa yang membuat si pelapor yang katanya seorang ustaz ngotot melanjutkan kasus ini.
"Kalau dia membela agama, harusnya dia memberikan kesempatan 'oh Lina sudah minta maaf'," kata Lina Mukherjee. "Entah dia mungkin mau pansos atau apa, enggak tahu," imbuhnya.
Kini, sambil menunggu proses penyidikan, Lina Mukherjee diperbolehkan pulang. Selanjutnya, ia hanya perlu wajib lapor sekali seminggu ke Polda Sumatera Selatan melalui virtual.
Baca Juga: Lina Mukherjee Bantah Ditahan Polisi, Begini yang Terjadi
Tag
Berita Terkait
-
Lina Mukherjee Bantah Ditahan Polisi, Begini yang Terjadi
-
Bantah Sakit Cuma Akting, Lina Mukherjee Ngaku Diintimidasi Seseorang hingga Frustasi
-
Nikita Mirzani Dibandingkan dengan Lina Mukherjee soal Pesan Makanan: Lina Lebih Royal
-
Lina Mukherjee Dilepas, Polda Sumsel Terus Lengkapi Berkas untuk Dikirim ke Kejaksaan
-
Lina Mukherjee Akhirnya Diperbolehkan Pulang: Alhamdulillah, Masya Allah
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Profil dan Pekerjaan Kristian Hansen Pacar Manohara, Bukan Orang Sembarangan
-
Sinopsis The Pitt Season 2, Debut dengan Skor 100 Persen di Rotten Tomatoes
-
Iva Deivanna Rilis Sisa Waktu Senja, Kolaborasi Apik Bersama Bemby Noor yang Siap Hiasi Layar Lebar
-
8 Film Yasmin Napper, Musuh dalam Selimut Segera Tayang di Bioskop
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
3 Prediksi Nasib Akhir Baek Ki Tae Made In Korea, Jadi Tumbal Elite?
-
5 Outfit Paling Standout dalam Emily in Paris Season 5, Evolusi Gaya Emily Cooper di Roma
-
Ustaz Ini Beri Saran Menohok Buat Penyerang Pandji Pragiwaksono karena Stand Up Comedy Mens Rea
-
Rekam Jejak Manohara yang Ngaku Putuskan Hubungan dengan Ibu
-
Cuma Dua Hari! Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Dusun Mayit di m.tix Mulai Hari Ini