Suara.com - Terdapat 14 nama budayawan dan artis yang didaftarkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai calon legislatif ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan dari 14 nama, terdapat inkumben dan beberapa nama baru.
Nama-nama lama antara lain Rano Karno, Rieke Diah Pitaloka, Kris Dayanti, Harvey Malaihollo, dan Nico Siahaan. Sementara nama-nama baru mulai dari Once Mekel hingga Denny Cagur.
"Juga bergabung Once Mekel, Marcell Siahaan, Taufik Hidayat, Denny Cagur, Tamara Geraldine, Sari Koeswoyo mengingat Koes Plus spirit nasionalisme luar biasa, Lita Zen, Andre Hehanussa, Lucky Perdana," kata Hasto dalam jumpa pers di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (11/5/2023).
"Jadi ada sekitar 14 dari kalangan budayawan, seniman, dan artis yang memang terbukti memiliki kompetensi sangat kuat," ujarnya lagi.
Hasto lantas menyinggung nama inkumben seperti Kris Dayanti dan Rano Karno yang dinilai memiliki kompetensi untuk didaftarkan sebagai bacaleg di Pemilu 2024. Keduanya dinilai Hasto dekat dengan rakyat.
"Kris Dayanti misalnya beliau Diva tetapi sangat rajin turun ke bawah. Demikian pula sosok seperti Rano Karno si Doel anak Betawi itu juga menggelorakan suatu semangat keberpihakan terhadap wong cilik," katanya.
Diumumkannya nama Denny Cagur sebagai bacaleg PDIP cukup mengejutkan. Sebab, Denny sebelumnya bernaung di Partai Amanat Nasional (PAN).
Sementara, total bacaleg yang didaftarka PDIP ke KPU ada 580 orang. Mereka yang didaftarkan berasal dari berbagai kalangan.
"Kalangan akademisi ada sekitar 73 orang, dari TNI-Polri Purnawirawan ada 17 orang. Budayawan, Seniman, dan Artis 14 orang, dan caleg yang sebagian besar kader telah berproses melalui pendidikan politik dan kaderisasi kepemimpinan secara berjenjang," kata Hasto.
Baca Juga: PDIP Daftarkan 580 Bakal Caleg ke KPU, 380 di Antaranya Perempuan
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan
 - 
            
              Sahabat Bongkar Fakta di Balik Tudingan Hamish Daud Liburan Bareng Sabrina Alatas
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta ke Eks Pengacara di Kasus Narkoba 12 Tahun Lalu
 - 
            
              4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi
 - 
            
              Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna
 - 
            
              Biaya Perawatan Amanda Manopo Setiap Bulan Terjawab, Pantas Kulitnya Mulus Tanpa Bedak
 - 
            
              Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
 - 
            
              Akui Capek Syuting Film, Apa yang Bikin Desta Terima Tawaran Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn?
 - 
            
              Setelah Tawarkan Raisa Jadi Aspri, Hotman Paris Kini Cari Nomor Telepon Sabrina Alatas