Suara.com - Aktor senior Roy Marten, membahas soal hubungan asmara sang anak, Gading Marten. Roy mengaku belum dikenalkan secara resmi oleh Gading siapa sosok yang tengah dekat dengannya.
"Saya enggak tau siapa pacarnya, dia belum mengenalkan ke saya. Biasanya dia selalu 'Pa, saya baru dekat sama si A' tapi ini kok belum," ujar Roy Marten saat ditemui di Senayan Park, Jakarta Pusat, Minggu (14/5/2023).
Kendati begitu, Roy mengaku beberapa kali melihat sang anak dekat dengan seorang perempuan. Katanya perempuan itu bukan bule dan warga negara Indonesia.
"Jadi saya enggak bisa sebut nama, walaupun beberapa kali saya liat ada kedekatan," ungkap Roy Marten.
"(Bule) enggak. Orang Indonesia, orang lokal," sambungnya lagi.
Untuk kriteria menantu, Roy mengaku tidak memiliki banyak tuntutan. Ia menyerahkan sepenuhnya kepada sang anak, karena nantinya ia yang akan menjalani.
"Kriteria pasti datang dari Gading, bukan dari saya. Karena ini hidupnya Gading, matanya Gading, sudut pandang dan ukurannya pasti ukuran Gading. Saya hanya bisa mendoakan yang terbaik Tuhan kasih," tutur Roy Marten.
Roy menuturkan untuk saat ini Gading masih belum ada niatan untuk hubungan yang lebih serius. Karena berdasarkan pengalaman, Gading pasti akan menceritakan kekasihnya kepada sang ayah kalau dia sudah berniat serius.
"Biasanya kalau dia akan serius, dia cerita sama saya. Tapi kalau sekarang kayaknya belum, dia masih asik sendiri," tutur Roy.
Baca Juga: Ditanya Soal Gading Marten dengan Gisella Anastasia, Roy Marten Malah Bahas Pacar Anaknya
Sejak bercerai dengan Gisella Anastasia pada awal 2019 lalu, Gading Marten sempat dikabarkan dekat dengan beberapa perempuan, diantaranya Karen Nijsen, Eve Suz, Juria Hartmans, dan yang terakhir adalah Medina Dina.
Berita Terkait
-
Ditanya Soal Gading Marten dengan Gisella Anastasia, Roy Marten Malah Bahas Pacar Anaknya
-
Reza Arap Samakan Diri dengan Gading Marten, Wendy Walters Ungkap Kebobrokan Sang Mantan
-
Ngaku Bernasib Sama Kayak Gading Marten, Reza Arap Singgung Perselingkuhan Mantan Istri?
-
Gisella Anastasia Tampil Seksi Liburan Bareng Gading Marten dan Gempi, Warganet Salfok ke Tatapan Papading
-
8 Potret Gempi saat Liburan di Bali, Kulit Eksotisnya Bikin Kagum Banyak Orang
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi