Suara.com - Keputusan Inara Rusli membuka cadar untuk mencari nafkah kabarnya mulai berbuah hasil manis. Setelah Richard Lee, sang artis disebut-sebut sudah menjalin kerja sama juga dengan Ivan Gunawan sebagai brand ambassador produk hijabnya.
Lantas benarkah demikian? Ternyata, Ivan Gunawan tidak pernah mengenal langsung sosok Inara Rusli.
"Aku kenal juga nggak. Nggak pernah kenal, cuma ngikutin serunya kasus dia saja," ujar Ivan Gunawan di kawasan Tanjung Duren, Jakarta, Minggu (28/5/2023).
Ivan Gunawan sekaligus membantah rumor dirinya ikut membantu keuangan Inara Rusli lewat pemberian uang satu koper untuk ibu tiga anak.
"Aku saja lagi bikin perhelatan, butuh uang, masak malah kasih uang ke orang? Ini saja belum cukup, masih ada utangnya," terang Ivan Gunawan seraya tertawa.
Namun, Ivan Gunawan tidak lantas menutup kemungkinan untuk dirinya membantu Inara Rusli. Ia sadar bahwa bisa saja kelak Tuhan menitipkan rezeki istri Virgoun lewat bisnis hijab miliknya.
"Kalau aku sih, segala sesuatu yang terjadi di lingkungan selebriti, pastinya prihatin ya. Tapi kalau ternyata Allah menitipkan rezeki yang lain, ya memang itu rezeki dia," ucap Ivan Gunawan.
Sebagaimana diketahui, Inara Rusli memutuskan membuka cadar di tengah proses perceraian dari Virgoun. Ia berdalih butuh menafkahi anak-anak dan merasa hal itu sulit dilakukan bila masih menutup wajah dengan cadar.
Virgoun mentalak cerai Inara Rusli pada 4 Mei 2023 usai dugaan perselingkuhannya tersebar. Permohonan talak sang penyanyi terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Barat.
Baca Juga: 10 Artis Punya Bisnis Busana Muslim, Ivan Gunawan Punya Lebih dari Tiga Merek
Namun dalam sidang perdana atas permohonan talaknya pada 17 Mei 2023, Virgoun memutuskan mencabut gugatan. Ia berdalih ingin mengajukan berkas baru dengan mencantumkan tuntutan terkait hak asuh anak.
Belum sempat mengajukan permohonan talak baru, Inara Rusli ternyata mengambil langkah cepat dengan balik menggugat cerai Virgoun pada 22 Mei 2023. Ada 11 tuntutan dalam berkas gugatan, dengan di antaranya termasuk soal besaran nafkah anak hingga nafkah mut'ah.
Virgoun dan Inara Rusli menikah di 2014. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai tiga anak.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Belum Resmi Cerai, Inara Rusli Punya Gandengan Baru
-
Penampilan Virgoun di Masa Lalu Bikin Netizen Terpukau: Pantes Inara Mau
-
10 Artis Punya Bisnis Busana Muslim, Ivan Gunawan Punya Lebih dari Tiga Merek
-
Usai Disindir Rizal Armada, Ivan Gunawan Sarankan Asila Maisa Sesekali Mendengarkan
-
Heboh Fotonya Mirip Virgoun, Ivan Gunawan Kesal: Giliran Soal Karya Nggak Rame
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman