Suara.com - Anak pertama Nikita Mirzani, Laura Meizani atau Lolly, sempat menjadi objek kritikan lantaran menerima endorsement sejumlah produk usai membongkar aib ibunya sendiri.
Beberapa orang menduga tindakan Lolly mengungkap aib Nikita Mirzani adalah caranya agar viral sehingga bisa mendapatkan banyak uang.
Tidak tahan dengan kritikan itu, Lolly pun menjelaskan alasannya menerima endorsement dan mau menjadi brand ambassador beberapa produk.
Gadis remaja itu mengaku tidak ingin lagi meminta uang dari Nikita Mirzani.
"Aku open BA/PP/Endorsement nggak usah takut! Aku mau mandiri dan cari uang sendiri semampu aku, aku gak mau minta uang orang lain apalagi uang mamah," jelas Lolly dalam Instagram Story.
Lolly tidak ingin menjadi beban bagi ibunya lagi. Terlebih dirinya akan kuliah.
Selain itu, perempuan 15 tahun itu sedang belajar bisnis di Inggris dan berencana membuka usaha sendiri.
"Dari pengalaman ini aku belajar bahwa cari uang itu susah tapi nggak apa-apa, justru karena itu aku jadi lebih dewasa dan lebih bijak menggunakan uang," lanjutnya.
Pilihan Lolly itu pun dipuji oleh sejumlah warganet.
Baca Juga: Ivan Gunawan Pastikan Bunda Corla Tak Dipecat dari Tempat Kerjanya di Jerman
"Bagus Lolly mau mandiri dan gak mau bergantung sama orang tuanya terus-terusan, apalagi emaknya single parent," komentar akun @kopi*** dalam unggahan @lambe_danu, Senin (29/5/2023).
"Banyak yang bilang kalo ini settingan supaya Lolly endorse-nya naik, tapi keknya beneran sih, masa iya demi endorse rela begini," imbuh @desi***.
"Lolly ini pengin mandiri karena ngerasa udah capek berkutat dengan urusan mamaknya yang tukang ribut, jadi mending cari uang sendiri," kata @chery***.
Berita Terkait
-
Makin Panas! Nikita Mirzani Ungkit Warisan yang Disiapkan Buat Lolly
-
Anak Pilih Hidup Mandiri Tanpa Uangnya, Nikita Mirzani Tahan Tangis: Doain Saja Mimi Cepet Mati Lolly
-
Ogah Bergantung dengan Nikita Mirzani Lagi, Lolly Putuskan Buat Kerja dan Hidup Mandiri
-
Sukses Bikin Salting, Junny Suguhkan Penampilan Manis di Konser New Live Show
-
Lagi Berseteru, Ungkapan Isi Hati Nikita Mirzani di Hari Ultah Lolly Bikin Netizen Nangis Sesenggukan
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Alyssa Daguise Hamil, Ghazali Justru yang Kena 'Demam' Ngidam
-
4 Rekomendasi Film dan Serial Bagi Kamu Penyuka Komedi Satir
-
Siap Hamil Tahun Depan, Luna Maya Sudah Siapkan Nama Anak yang Indonesia Banget
-
Sinopsis Sugar Baby: Adipati Dolken Nyamar Jadi Orang Kaya Demi Pikat Davina Karamoy
-
Salt Malam Ini di Trans TV: Angelina Jolie Jadi Angen CIA di Tengah Aksi Spionase Penuh Adrenalin
-
Pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Satukan 3 Budaya
-
"Mikul Dhuwur, Mendem Jero": Kode Keras Virgoun di Tengah Isu Perselingkuhan Inara Rusli
-
Cucu Pertama Ahmad Dhani Laki-laki atau Perempuan? Al dan Alyssa Masih Rahasiakan
-
Dunia Bollywood Berduka: Aktor Legendaris Dharmendra Meninggal Dunia di Usia 89 Tahun
-
Ditegur Atta Halilintar Soal Ameena, Kris Dayanti Kini Mulai Turunkan Ego