Suara.com - Perceraian Desta dan Natasha Rizki murni disebabkan perbedaan prinsip kedua pasangan. Tidak ada isu perselingkuhan atau hal lain yang membuat mereka ingin pisah.
"Ada perbedaan visi misi antara kami berdua," ujar Natasha Rizki di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (29/5/2023).
Hanya saja, Natasha Rizki tak mau membagikan bentuk perbedaan prinsip yang membuatnya sepakat pisah dari Desta. Ia tak mau hal itu jadi konsumsi publik.
"Itu cukup kami berdua saja yang tahu. Kami tidak bisa share di sini," tutur Natasha Rizki.
Pernyataan serupa disampaikan Desta. Meski sempat membantah isu perselingkuhan, ia memilih menutup rapat penyebab perceraian dari Natasha Rizki.
"Itu materi persidangan. Ada beberapa hal yang enggak bisa saya ungkapkan. Biar kami saja yang tahu," kata Desta.
Desta cuma menegaskan bahwa pemicu perceraian dengan Natasha Rizki tidak akan merusak hubungan baik mereka sebagai orangtua bagi anak-anak. Ia meminta semua pihak untuk tidak merusak niat baik mereka membesarkan anak sama-sama.
"Intinya ini kesepakatan bersama, baik-baik. Jadi enggak usah digoreng ke mana-mana. Enggak ada sama sekali hal-hal yang buat kami jadi enggak baik-baik. Jangan sampai terjadi lah," ucap Desta.
Masalah rumah tangga Desta dan Natasha Rizki terungkap usai eks personel Club 80's mendaftarkan permohonan talak cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 11 Mei 2023.
Baca Juga: Anak Mulai Curiga Desta dan Natasha Rizki Bercerai
Sidang cerai perdana Desta dan Natasha Rizki sudah digelar Senin (29/5/2023) pagi tadi. Dipertemukan dalam mediasi, kedua pasangan masih sepakat dengan keputusan awal untuk bercerai.
Desta dan Natasha Rizki menikah pada 21 April 2013. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai tiga anak.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
Terkini
-
7 Artis Absen dari Peran Ikoniknya di Sekuel Film, Abimana Aryasatya Tak Lagi jadi Dono
-
Setia Menunggu, Beby Prisillia Unggah Pesan Haru untuk Onadio Leonardo yang Lagi Direhab
-
Aisha Retno Anak Siapa? Penyanyi Keturunan Indonesia yang Sebut Batik asal Malaysia
-
Sheila Marcia Hapus Tato, Ada Hubungannya dengan Mantan Suami
-
10 Tahun Pacaran, Pernikahan Privat Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Digelar Bulan Depan
-
Anak Pakai Rok Terlalu Pendek di Sekolah, Zaskia Adya Mecca Kena Tegur Guru
-
Dipha Barus Lantang Suarakan Viva Palestina Usai Menang Piala AMI Awards 2025
-
Melihat Pro Kontra Kemenangan Lagu Garam dan Madu di AMI Awards 2025
-
Baskara Putra Borong 5 Piala AMI Awards 2025, Sebut Trofi Cuma Buat Pajangan di Rumah
-
Sarwendah Patahkan Tudingan 2 Bulan Jauhkan Anak dari Ruben Onsu, Ungkap Fakta Sebenarnya