Suara.com - Hukuman penjara terhadap Mario Dandy Satriyo dan dua pelaku penganiayaan lain terhadap Cristalino David Ozora tetap tak cukup adil bagi Jonathan Latumahina.
"Nggak lah," ungkap Jonathan Latumahina di tayangan Curhat Bang Denny Sumargo, Rabu (14/6/2023).
Sejak awal proses hukum dimulai, Jonathan Latumahina sudah dibuat sakit hati. Ia menyoroti perlindungan kepada AGH sebagai pelaku anak yang terkesan berlebihan.
"Kita warga negara ini kan dicreate untuk selalu makan hati. Kita harus menerima bahwa di kasus hukum ini, pelaku anak banyak menerima perlindungan. Lembaga yang melindungi luar biasa," tutur Jonathan Latumahina.
Jonathan Latumahina menganggap para pengadil seakan lupa bahwa Cristalino David Ozora selaku korban juga masih berstatus di bawah umur.
"Lupa yang bikin undang-undang ini, korban juga anak. Anak gue itu masih anak, masih di bawah 18 kan masih anak," ujar Jonathan Latumahina.
Jonathan Latumahina dikecewakan lagi dengan vonis 3,5 tahun penjara untuk AGH. Pertimbangan status AGH sebagai pelaku anak lagi-lagi membuat salah satu pengurus GP Ansor itu merasa Cristalino David Ozora diperlakukan tidak adil.
"Hukuman yang diterapkan juga karena anak, maka setengahnya. Ya gue mau nuntut apa kalau itu sudah maksimal?" kata Jonathan Latumahina.
"Gue ini anggota Banser yang dibaiat untuk mematuhi peraturan undang-undang di negara ini, termasuk semua turunannya," sambung lelaki yang identik dengan tatonya.
Dengan penegakan hukum yang menurutnya setengah-setengah dan tidak akan pernah memberikan keadilan bagi Cristalino David Ozora, Jonathan Latumahina menegaskan bahwa hukum rimba tetap jadi jawaban terbaik untuk menyembuhkan luka.
"Adil itu kalau si Mario juga gue bikin koma. Itu baru adil," ucap Jonathan Latumahina dengan nada sedikit meninggi.
Sebelumnya dalam wawancara lain, Jonathan Latumahina sudah sempat menegaskan bahwa ia siap menunggu Mario Dandy Satriyo sampai keluar penjara untuk mencari keadilan menurut versinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV