Suara.com - Atta Halilintar sempat membagikan kabar kehilangan handphone lewat Instagram pada Senin (26/6/2023). Dalam unggahan tersebut, Atta menjelaskan bahwa peristiwa hilangnya handphone terjadi di salah satu pameran yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC).
Banyak yang menduga bahwa handphone yang hilang merupakan milik Atta Halilintar. Sebab, ia tidak mencantumkan identitas pihak mana pun dalam unggahan tersebut.
Namun rupanya, handphone yang hilang di sela kegiatan pameran di JCC adalah milik tim Atta Halilintar yang bertugas di sana.
"Itu cuma bantuin tim saya. Mereka lagi jualan, terus handphone-nya pada hilang," ungkap Atta Halilintar di kawasan Wijaya, Jakarta, Rabu (28/6/2023).
Ada beberapa orang dari tim Atta Halilintar yang jadi korban copet di kegiatan pameran tersebut. Oleh karenanya, Atta Halilintar langsung bergerak cepat untuk membantu menyebar informasi kehilangan setelah diberi tahu.
"Tiga apa empat handphone gitu yang hilang. Terus mereka minta tolong bantu posting, ya sudah, aku posting," ujar Atta Halilintar.
Menurut informasi terakhir, laporan polisi atas hilangnya handphone tim Atta Halilintar sudah terdaftar dan sedang diselidiki. Namun Atta Halilintar tetap menghimbau timnya untuk lebih berhati-hati saat menghadiri acara padat pengunjung seperti pameran karena rawan tindak kejahatan.
"Ya harus hati-hati lah, di jalan banyak yang hilang sekarang. Terus di pameran-pameran juga nggak bisa kita taruh sembarangan," kata Atta Halilintar.
Ini bukan kali pertama Atta Halilintar membantu korban pencopetan. Pada Januari 2023, Atta Halilintar sempat mengumumkan bahwa handphone Aurel Hermansyah hilang saat mereka datang ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta untuk menyaksikan laga Indonesia vs Vietnam.
Baca Juga: Aurel Hermansyah Dukung Hanum Mega Diselingkuhi Suami saat Hamil Tua: Kuat Ya Mamanum...
Tak cuma membuat pengumuman, Atta Halilintar saat itu sampai menggelar sayembara berhadiah bagi mereka yang menemukan dan bersedia mengembalikan handphone Aurel Hermansyah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi
 - 
            
              Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna
 - 
            
              Biaya Perawatan Amanda Manopo Setiap Bulan Terjawab, Pantas Kulitnya Mulus Tanpa Bedak
 - 
            
              Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
 - 
            
              Akui Capek Syuting Film, Apa yang Bikin Desta Terima Tawaran Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn?
 - 
            
              Setelah Tawarkan Raisa Jadi Aspri, Hotman Paris Kini Cari Nomor Telepon Sabrina Alatas
 - 
            
              Temannya Pasang Badan, Sebut Sabrina Alatas Syok Difitnah Selingkuhan Hamish Daud
 - 
            
              Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
 - 
            
              Usai Melahirkan, Amanda Manopo Ingin Operasi Plastik di Bagian Ini