Suara.com - Rendy Kjaernett kembali melakukan klarifikasi soal perselingkuhannya dengan Syahnaz Sadiqah. Dalam podcast bersama Denny Sumargo, ia menjelaskan kejadian saat sang istri, Lady Nayoan, membongkar seluruh skandal tersebut.
Rendy Kjaernett mengungkap bahwa sang istri sempat kabur dari rumah sambil membawa bayi mereka, sesaat setelah mengunggah bukti perselingkuhan Rendy dengan Syahnaz.
Selama Lady kabur, ayah tiga anak itu merasa resah dan khawatir dengan keadaan istri dan anaknya. Namun setelah beberapa hari, baru lah Lady dan Jacob, anak bungsu mereka pulang.
Saat itu pertanyaan pertama yang keluar dari mulut Rendy adalah kenapa Lady melakukan hal tersebut.
"Gue ajak ngomong, ada mama yang nengahin. Gue tanya, 'kenapa?'" ujar Rendy Kjaernett, Minggu (2/7/2023).
Denny Sumargo yang mendengar hal itu sontak heran. Bisa-bisanya seorang suami yang sudah berselingkuh bertanya kenapa istrinya kabur dari rumah.
"Lu masih tanya kenapa lagi," kata Denny Sumargo heran.
Kemudian Rendy menjelaskan bahwa ia heran kenapa Lady sampai berbuat sejauh itu. Bintang FTV itu berdalih bahwa ia memikirkan nasib anak-anak mereka.
"Enggak, gue tanya kenapa harus sampai sejauh ini. Karena kan gue mikir nanti anak-anak gimana, mereka bakal lihat berita ini, jejak digital kan lama," kata Rendy.
Baca Juga: Rendy Enak-enakan Main Serong dengan Syahnaz Tapi Ngaku Masih Sayang Lady Nayoan! Begini Katanya
Denny Sumargo yang mendengar itu hanya ternganga, terkesima dengan jalan pikir Rendy yang di luar dugaan. Namun akhirnya sang tuan rumah mencoba memahami Rendy yang saat itu pikirannya sedang kalut.
Sebelumnya Rendy Kjaernett sudah mengakui kebenaran hubungan gelapnya dengan Syahnaz Sadiqah. Rendy berujar bahwa merasa nyaman menjadi alasan dia berani main serong dengan adik Raffi Ahmad itu.
Kini laki-laki 35 tahun itu merasa menyesal dan memastikan akan memperbaiki hubungannya dengan sang istri.
Berita Terkait
-
Rendy Kjaernett Ngaku Tak Bisa Jawab Saat Sang Anak Tanya Siapa Sosok Perempuan yang Dijadikan Tato di Punggungnya
-
Rendy Kjaernett Akhirnya Ngaku Bikin Tato Wajah Syahnaz Sadiqah di Punggung, Terungkap Alasannya
-
Rendy Kjaernett Akui Sulit Lepas dari Syahnaz Sadiqah Karena Terlanjur Nyaman
-
Sindir Denny Sumargo ke Rendy Kjaernett Soal Kesetiaan Lady Nayoan: Bagus Kau Hancurkan Hatinya
-
Rendy Kjaernett Sujud ke Anak Usai Ketahuan Selingkuh, Popo Barbie Ditangkap Polisi
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Pamit dari RCTI, Doraemon Segera Tayang di Stasiun TV Lain
-
Ammar Zoni Siap Buka-bukaan di Sidang Narkoba, Janji Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih
-
Jejak Digital Jule Ngarep Jefri Nichol, Ditulis Beberapa Bulan Jelang Nikah dengan Na Daehoon
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson