Suara.com - Rendy Kjaernett yakin Lady Nayoan sulit menerima permohonan maafnya dan memberikannya kesempatan kedua. Hal ini karena ayah dua anak itu sadar telah menorehkan luka yang begitu dalam pada sang istri.
"Yang saya lakukan ini parah kesalahannya, dan susah buat dimaafkan. Kan saya selingkuh," ujar Rendy Kjaernett saat ditemui usai sidang cerai perdananya di Pengadilan Negeri Bekasi, Selasa (18/7/2023).
Namun sejak perselingkuhannya terbongkar hingga saat ini, keinginan Rendy Kjaernett masih sama yaitu mempertahankan keutuhan keluarganya.
Meskipun Rendy Kjaernett sadar bahwa itu butuh usaha yang besar. Maka mulai saat ini bintang FTV itu akan bersungguh-sungguh menebus kesalahannya pada Lady Nayoan.
"Ya rujuk, dikasih kesempatan sama Lady. Meskipun seperti yang diketahui, ini kan sudah mustahil ya untuk rujuk, dengan kesalahan yang kayak gini," ucap Rendy Kjaernett.
"Tapi intinya yang mau saya sampaikan sih ke Lady cuma, saya pengin bertanggung jawab. Ingin membayar semua kesalahan saya ke Lady. Saya tahu dia kecewa, hancur banget, tapi saya pengin nunjukin saya mau berubah. Saya paham kesalahan saya dan berjanji tidak akan saya ulangi," katanya menyambung.
Dalam waktu dua minggu sebelum mediasi kedua, Rendy Kjaernett akan berusaha mati-matian untuk membujuk Lady Nayoan kembali padanya. Dia juga sudah berjanji akan menghilangkan wajah Syahnaz Sadiqah yang terukir di tubuhnya.
Di sisi lain Rendy Kjaernett juga sudah tidak memedulikan soal apa yang dilakukan selingkuhannya, Syahnaz Sadiqah. Laki-laki 35 tahun itu tidak peduli lagi soal kehidupan perempuan itu dan hanya akan fokus mendapatkan Lady Nayoan kembali.
"Saya enggak ada urusan sama pihak sana kalau Syahnaz saya no comment, saya enggak tahu," ucap Rendy Kjaernett.
Baca Juga: Rendy Kjaernett Terus Berusaha Semaksimal Mungkin agar Rujuk dengan Lady Nayoan
"Ini perjuangan saya aja untuk dapatkan istri saya lagi. Mungkin ini cara saya menunjukkan tanggung jawab saya, saya sudah buat salah besar, saya nyakitin hati dia berkali-kali. Ini sebagai permohonan maaf saya sama Lady. Perjuangan saya dapatin Lady lagi," imbuh Rendy Kjaernett.
Seperti yang diketahui, Rendy Kjaernett digugat cerai Lady Nayoan pada 10 Juli 2023 lalu. Hal itu dilakukan sang istri usai perselingkuhan dirinya dan Syahnaz Sadiqah dibongkar habis-habisan oleh Lady.
Dalam sidang cerai perdana yang dilangsungkan hari ini, Rendy mengaku menyesal dan sudah memohon maaf, namun Lady tetap pada pendirian untuk bercerai.
Rencananya dalam dua minggu ini Rendy Kjaernett akan memperbaiki komunikasinya dengan Lady Nayoan dan siap memberikan keputusan soal rumah tangga mereka pada agenda sidang mediasi kedua, Rabu, 2 Agustus 2023 mendatang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta
-
Sinopsis The Mummy: Kembalinya Putri yang Hilang Jadi Mimpi Buruk
-
Sosok Artis Arogan di Buku Aurelie Moeremans Dicurigai Sebagai Nikita Willy
-
Film Komedi Romantis "Macam Betool Aja" Siap Tayang 12 Februari: Tiga Sahabat Sabotase Pernikahan
-
Sinopsis The Night Manager Season 2, Tom Hiddleston Kembali dengan Misi Baru yang Lebih Berbahaya
-
Tak Pernah Minta Maaf ke Istri Pertama Insanul, Inara Rusli Batal Diundang TV Usai Diprotes
-
Nathalie Holscher Sindir Anak-Anak Sule yang Lupa Adiknya?
-
Kisah Pahit Naura Ayu Diremehkan Mantan Artis Cilik di Awal Karier, Membekas Sampai Sekarang