Suara.com - Putri Riri Septiliani memiliki catatan yang cukup apik sebagai seorang entertainer. Putri misalya sempat membintangi film Ten-The Secret Mission pada 2017 bareng sejumlah aktor terkenal seperti Roy Marten, Karenina Maria, Gege Franciska dan lainnya.
Tidak berhenti sampai di situ, pada 2018, Putri Riri Septiliani juga sempat mengikuti ajang kontes kecantikan Bernama Miss Asia Awards. Di sini, Riri berhasil menjadi menjadi 1st Runner Up.
Namun belakangan ini, Putri Riri Septiliani lebih aktif sebagai kreator konten atau influencer, dengan membuat konten-konten yang inspiratif. Melalui akun Instagram @ririlian.93, Riri sering berbagi tentang kehidupannya sebagai ibu rumah tangga atau bisnis yang saat ini tengah dijalani seperti salon RR Beauty;s yang cukup meraih sukses.
"Menjadi seorang ibu dan pengusaha dalam satu waktu tidaklah mudah. Namun, saya yakin setiap wanita memiliki kekuatan untuk mengubah tantangan menjadi peluang," kata Putri Riri kepada wartawan di Jakarta, baru-baru ini.
Putri Riri Septiliani juga gemar membagikan kisahnya sebagai ibu rumah tangga. Konten menariknya pun sering menginspirasi kisah suksesnya dalam menjalani usaha dan peran sebagai ibu dan istri.
Tidak itu saja, Putri Riri Septiliani juga menyukai traveling, lifestyle, liburan dan kecantikan. "Karena menurut saya, media sosial adalah tempat yang sangat tepat untuk kita bisa sharing memberikan informasi yang bersifat menginspirasi dan bermanfaat bagi masyarakat," tutur Putri Riri.
Saat masih dibangku kuliah, Putri Riri Septiliani mengakui bahwa ia sangat tertarik dengan pelajaran marketing sehingga memudahkan dirinya untuk membuat konten yang inspiratif dan menarik bagi kliennya.
"Karena Di era digital saat ini, media sosial marketing itu sangat penting. Media sosial menggabungkan interaksi sosial dan teknologi melalui kata-kata dan visual (photo/video). Media sosial sangat membantu dalam menyebarkan informasi pesan dengan cara yang komunikatif dan santai," imbuh Putri Riri Septiliani.
Baca Juga: 5 Potret Beauty Influencer Dandan ala Barbie, Tasya Farasya Nyentrik Pakai Eyeshadow Shock Pink!
Berita Terkait
-
5 Potret Beauty Influencer Dandan ala Barbie, Tasya Farasya Nyentrik Pakai Eyeshadow Shock Pink!
-
Penuh Manipulasi, Tasyi Athasyia Berencana Bikin Series Tentang Kehidupan Selebgram
-
Meylisa Zaara Janjikan Uang Rp100 Juta Andai Ada Bukti Dirinya Pelakor
-
Meylisa Zaara Dituduh Sering Jadi Ani-Ani dan Dijemput Om-Om Sejak Kuliah
-
Sukses Jadi Influencer, Alvin Fernandez Komar Juga Berhasil Jadi Dosen Arsitektur
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia