Suara.com - Keberadaan Vicky Prasetyo dalam acara podcast yang dipandu oleh Azka Corbuzier dan Nada Tarina sukses menyita sorotan netizen. Pasalnya, Vicky Prasetyo merupakan mantan suami Kalina Ocktaranny, ibu kandung Azka.
Berada dalam satu acara dengan mantan ayah tirinya, Azka tampak beberapa kali tersenyum tipis mendengar celetukan Vicky Prasetyo yang tak terduga. Ia bahkan mendapat pujian lantaran adabnya dianggap terpuji saat menanggapi celotehan lelaki berusia 39 tahun tersebut.
Dalam cuplikan video yang dibagikan ulang oleh akun Instagram bundsthetic, Vicky Prasetyo seolah ingin menunjukkan keakraban dengan mantan anak tirinya tersebut.
"Gimana kabarnya Nak?" tanya Vicky Prasetyo dengan ceria sembari menyentuh paha putra Deddy Corbuzier.
Panggilan akrab ini rupanya membuat Nada Tarina terkejut sementara Azka Corbuzier hanya tersenyum masam seolah tak setuju dengan gestur akrab tersebut.
Namun Vicky Prasetyo menekankan bila sebutan tersebut wajar mengingat keduanya pernah menjadi keluarga.
"Namanya juga pernah jadi kids ya," seloroh Vicky Prasetyo.
Lelaki yang dikenal usai menjadi tunangan Zaskia Gotik ini mengaku bila dirinya sedang sibuk mencari istri. Ia pun kembali melempar celetukan dalam bahasa Inggris hingga membuat Nada dan Azka kebingungan.
"Searching my wife, iya, udah punya tapi ilang digondol genderuwo jadi nggak ada," jawab Vicky asal.
Belum berhenti sampai di situ, seolah tak ingin disalahkan karena bahasa Inggrisnya yang acakadul, Vicky Prasetyo lagi-lagi memberikan alasan tak terduga.
Baca Juga: Puji Deddy Corbuzier Orang Baik, Mamat Alkatiri Diledek Aldi Taher: Penjilat Lu!
"Kalo aku nyebut wife itu wifer di bahasa Inggrisku karena wifer (wiper) yang buat mobil kan? Karena bagiku istri yang baik adalah mampu menyapu kesalahan dengan kebaikan," jelasnya dibalas gelak tawa Azka dan Nada.
Alhasil adab Azka yang menanggapi celetukan mantan ayah tirinya dengan baik ini menuai pujian dari warganet.
"Azka attitudenya bagus bgt, mskipun jelas-jelas muak tp ttp sopan, ngomongnya jg ga kasar mskipun lawan bicaranya menjengkelkan poll," tulis seorang warganet.
"Azka minum antimo dulu kayaknya ini sebelum take video, terlihat kuat dibanding Nada," celetuk seorang warganet. "Azka ama Nada, gw rasa abis acara , mual mual," sahut warganet yang berbeda.
Berita Terkait
-
Puji Deddy Corbuzier Orang Baik, Mamat Alkatiri Diledek Aldi Taher: Penjilat Lu!
-
Minta Jadi Kader Perindo, Aldi Taher Salah Ketik Saat Chat Hary Tanoe: Pak, Saya Mau Gabung Nasdem
-
Beredar Foto Deddy Corbuzier Undang Vokalis The 1975 untuk Podcast, Ternyata Ini Faktanya!
-
Anak Vicky Prasetyo Jadi Korban Bullying, Imbas Karma Masa Lalu sang Ayah?
-
Sabrina Chairunnisa Keracunan Mie Ayam, Ini 5 Langkah Pertolongan Pertama yang Perlu Dipahami
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua