Suara.com - Farel Aditya belum lama ini diumumkan sebagai adik angkat Dokter Richard Lee. Bukan hanya membantu janda, Dokter Richard terbukti juga peduli terhadap generasi penerus bangsa.
Namun baru-baru ini, Farel Aditya curhat diminta ganti rugi sebesar Rp40 juta. Baru sepekan, Farel rupanya sudah menyerah sekolah hingga tak ingat lagi dengan mimpinya yang mengaku ingin masuk Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FK UI).
Dalam konten yang dibagikan YouTube dr Richard Lee, sederet fasilitas mewah untuk Farel Aditya diungkap. Farel sempat terkejut saat Dokter Richard Lee mengaku akan membelikannya sebuah laptop.
"Aku akan coba fasilitasi semuanya di Palembang. Tempat tinggal, handphone baru, laptop baru," ujar Dokter Richard Lee dalam konten yang dibagikan pada pada Kamis (3/8/2023).
"Laptop?" sahut Farel Aditya tak percaya. "Zaman sekarang sekolah harus pakai laptop. Sekolah kamu enggak pakai laptop?" tanya Dokter Richard Lee.
Rupanya sekolah Farel Aditya yang lama bahkan tidak ada komputer. Lebih lanjut, Dokter Richard Lee menegaskan apabila semua fasilitas itu bukan milik Farel.
"Tapi semua itu bukan milik kamu. Semua titipan, fasilitas dari aku. Aku juga sudah bilang, aku tidak akan memanjakan kamu," imbuh Dokter Richard Lee.
Deretan fasilitas mewah yang diberikan Dokter Richard Lee untuk Farel Aditya di antaranya sekolah terbaik di Palembang, les termasuk TOEFL, ponsel, laptop, kendaraan, hingga kos ber-AC dengan biaya sewa Rp2 juta per bulan.
Farel Aditya juga mendapatkan uang saku dari Dokter Richard Lee. Farel bahkan tak perlu khawatir jauh dari nenek yang merawatnya karena Dokter Richard akan memberikan uang bulanan untuk keluarga di kampung.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Siapa Farel Aditya? TikTokers yang Diminta Ganti Duit Dokter Richard Lee Rp40 Juta karena Berhenti Sekolah
-
Tak Enak ke Raffi Ahmad, Richard Lee Ogah Komentari Rumah Tangga Syahnaz Sadiqah Meski Dukung Lady Nayoan
-
Farel Aditya Tutup Kolom Komentar Usai Curhat Dimintai Ganti Rugi oleh dr Richard Lee, Netizen: Nggak Tahu Diri!
-
Farel Aditya Curhat Tertekan Disekolahkan dr Richard Lee: Aku Kehilangan Kendali Diriku
-
Beredar Video Diduga Suruhan dr Richard Lee Minta Farel Aditya Ganti Rugi Uang Sekolah: Kau Harus Ganti!
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an