Suara.com - Dewa 19 kembali menujukkan bahwa mereka menjadi salah satu band berpengaruh, dalam konser Dewa 19 All Stars yang berlangsung di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Sabtu (12/8/2023). Konser tersebut pun dihadiri lebih dari 85 ribu penonton.
Namun ada kejadian unik di balik panggung konser Dewa 19 All Star itu. Rupanya, Ahmad Dhani sebagai pentolan Dewa 19, begitu serius mempersiapkan konser dari hal yang penting, sampai yang terkecil.
Dalam video yang dibagikan istri Ahmad Dhani, Mulan Jameela di Instagram, Minggu (13/8/2023), terlihat GBK dipenuhi dengan ribuan penonton. Di situ juga terdengar vokal Ari Lasso melantunkan salah satu hist dari Dewa 19, "Kangen".
Namun tiba-tiba muncul Ahmad Dhani dengan wajah serius bertanya kepada salah seorang kru mengenai kostum untuk vokalis Dewa 19 yang lain, Ello dan Virzha. Sikap Dhani ini yang membuat Mulan sebagai istri sangat bangga pada suaminya.
Mulan menyanjung sang suami yang sangat totalitas dalam segala hal yang berhubungan dengan Dewa 19.
"Di tengah-tengah penonton riuh nyanyi bareng @officialdewa19 di GBK. Bapakee @ahmaddhaniofficial masih mikirin kostumnya Ello dan Virzha," tulis Mulan Jameela.
Secara langsung, Mulan Jameela sekaligus mengungkapkan kalau selama ini hampir Ahmad Dhani semua yang mengonsep konser bahkan sedetail masalah kostum.
"Jadi ketahuan kan siapa konseptor kostum-kostum Dewa 19 selama ini. Maunya semua dia pikirin gees," tutur Mulan Jameela.
Seperti Mulan Jameela, warganet pun menyanjung Ahmad Dhani.
Baca Juga: Tangis Penonton hingga 85.000 Lautan Cahaya Pecahkan Konser Dewa 19 di GBK
"Totalitas tanpa batas PakDhe," komentar warganet. "Pakdhe memang leader teladan teh," kata yang lain menyanjung. "Musisi yang totalitas," imbuh yang lainnya.
"Gemini memang begitu, semua-semua pengennya diurus sendiri. Akupun begitu," ucap Titi DJ.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
-
Tangis Penonton hingga 85.000 Lautan Cahaya Pecahkan Konser Dewa 19 di GBK
-
Konser Dewa 19 Hentak GBK, Topi Ahmad Dhani Sukses Bikin Salah Fokus
-
Coba Tantangan Baru, Ivo Chu Luncurkan Single Risalah Hati Versi EDM
-
Cita Citata Ngaku Jadi Korban Masalah Royalti, Alami Kerugian Sampai Miliaran Rupiah
-
Aksi Once Mekel Main Drum Pakai Lagu Ahmad Dhani Sampai Disentil Akun Resmi Dewa 19 Tuai Pro Kontra Netizen
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU sebelum Meninggal