Suara.com - Film drama biasanya akan menghadirkan peran protagonis dan antagonis agar bisa menjadi konflik. Namun ada yang beda dari film Air Mata di Ujung Sajadah.
Dalam film yang menghadirkan Titi Kamal, Citra Kirana, Fedi Nuril dan Krisjiana Baharuddin, tidak ada peran antagonis di ceritanya. Meski begitu, film ini tetap bisa menawarkan konflik yang bisa dirasakan penonton.
"Kita tahu, bagaimana menarik penonton dengan adanya antagonis supaya dramanya seru. Tapi di sini enggak ada antagonisnya," kata Fedi Nuril dalam gala premiere film Air Mata di Ujung Sajadah di Plaza Senayan, Jakarta Pusat pada Rabu (16/8/2023).
"Jadi bikin penonton, ini mau bela yang mana? Karena sama-sama baik," imbuh aktor 41 tahun ini.
Di sinilah menurut Fedi Nuril letak perbedaan film Air Mata di Ujung Sajadah dengan film drama lain. Bukan hanya bisa memicu konflik, penonton akan dibawa dalam suasana sedih dan galau.
Titi Kamal misalnya, ia yang berperan sebagai Aqilla, hampir keseluruhan film dirinya menangis karena meratapi nasib.
"Itu sudah bengep (matanya). Karena baca skripnya sedih, ceritanya juga bikin nangis," tutur Titi Kamal.
Dalam ceritanya, Aqilla merupakan perempuan kaya yang tak mendapat restu berhubungan dengan Arfan (Krisjiana Baharuddin). Meski begitu keduanya tetap menikah.
Saat Aqilla hamil, suaminya mengalami kecelakaan dan meninggal. Sang ibu yang tak mau Aqilla memiliki anak, akhirnya memberikan bayi tersebut kepada orang lain.
Baca Juga: Totalitas Akting Nangis Histeris Sampai Matanya Bengkak, Titi Kamal Tak Takut Kelihatan Jelek
Arif (Fedi Nuril) dan Yumna (Citra Kirana) menjadi orangtua untuk bayi yang kemudian diberi nama Baskara. Tujuh tahun berlalu, Aqilla yang mengira anaknya meninggal, mengetahui jika sang buat hati masih hidup.
Untuk itu ia datang dan mau membawa Baskara. Lantas apakah Yumna mau menyerahkan anak yang dirawat selama tujuh tahun? Nantikan film Air Mata di Ujung Sajadah di bioskop mulai 7 September 2023.
Berita Terkait
-
Totalitas Akting Nangis Histeris Sampai Matanya Bengkak, Titi Kamal Tak Takut Kelihatan Jelek
-
5 Film Populer Uhm Jung Hwa, Aktris Korea yang Ulang Tahun ke-54 Hari Ini
-
Sinopsis Intruder, Film Thriller Misteri Song Ji Hyo yang Curi Perhatian
-
Sinopsis Designated Survivor: 60 Days, Drama Hits Kim Gyu Ri yang Curi Perhatian
-
8 Adu Peran Pemain Drama Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, Drama Fantasi yang Mulai Tayang Bulan Depan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki