Suara.com - Film No More Bets langsung jadi perhatian setelah dirilis pada 8 Agustus 2023 di Bioskop Cina.
Film yang dibintangi Lay Zhang member EXO ini berhasil merajai box office Cina. Bahkan dalam waktu 3 hari film tersebut meraih keuntungan triliunan rupiah.
Disutradarai oleh Shen Ao, No More Bets bercerita tentang orang-orang yang diperdagangkan ke luar negeri dan dipaksa untuk menipu secara online.
Seperti apa jalan cerita No More Bets yang dinobatkan sebagai film Cina terlaris? Berikut ulasannya.
Sinopsis No More Bets
No More Bets menceritakan Pan Sheng dan Liang Anna yang terpikat oleh rekrutmen bergaji tinggi di luar negeri. Sheng adalah seorang programmer, sedangkan Anna bekerja sebagai model.
Ternyata, tempat kerja yang menjanjikan itu sebenarnya adalah pabrik penipuan mirip kamp perbudakan. Alih-alih dibayar dengan gaji tinggi, keduanya justru dipenjara dan disiksa oleh manajer mereka.
Pan Sheng dan Liang Anna dipaksa melakukan penipuan secara online yang menargetkan orang asing. Target mereka adalah Gu Tianzhi, pria yang kecanduan judi online.
Setelah kehilangan semua uangnya, Gu Tianzhi bunuh diri dengan melompat dari gedung. Pacar Tianzhi menelepon polisi, dan kasusnya pun diselidiki oleh Zhao Dongran yang berusaha mengungkap sindikat penipuan tersebut.
Baca Juga: 5 Drama Terbaru Jung Eun Ji, Artis Korea yang Ultah ke-30
Pemain No More Bets
Lay Zhang sebagai Pan Sheng
Gina Jin sebagai Liang Anna
Yong Mei sebagai Zhao Dongran
Eric Wang sebagai Lu Bingkun
Darren Wang sebagai Gu Tianzhi
Zhou Ye sebagai Song Yu (pacar Gu Tianzhi)
Sun Yang as An Juncai
Film Terlaris di Cina
Tiga hari setelah dirilis perdana pada 8 Agustus 2023, No More Bets meraih kesuksesan box office mencapai USD 69,3 juta atau setara dengan Rp1 triliun. Angka ini menjadikannya film dengan pendapatan kotor tertinggi dalam sejarah film Cina.
Pada akhir pekan pembukaan setelah rilis umum, film produksi Dirty Monkeys itu memperoleh pendapatan kotor USD 88 juta atau setara dengan Rp1,3 triliun, menjadikannya box office No.1 di dunia pada pekan tersebut.
Kisahnya yang seru sukses menarik minat pecinta film bergenre crime thriller. Ditambah dengan nama besar Lay Zhang, tak heran jika film ini meraih pencapaian yang sukses.
Berita Terkait
-
Tiket Gala Premiere Film Horor Kuyank Diskon Buy 1 Get 1, Cek Syaratnya
-
Penggemar Horor, Ini Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Sebelum Dijemput Nenek di Cinema XXI
-
Promo Buy 1 Get 1 Tiket Film Esok Tanpa Ibu di m.tix, Simak Cara Belinya
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Masih Berlaku! Promo Tiket Film Horor Alas Roban Beli 1 Gratis 1 di m.tix
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan: Aku Tidak Pernah Berniat
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Menikah Besok, Intip Jadwal Live Streamingnya
-
Betrand Peto Diisukan Diusir Sarwendah, Jordi Onsu Semprot Penyebar Hoaks: Bohong!
-
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik, Brand Tahu Kalau Disalahgunakan?
-
Diungkit soal Masa Lalu dengan Wendy Walters, Reza Arap Janji Perjuangkan Nama Baik Lula Lahfah
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?