Suara.com - Bryan Domani dan Mawar De Jongh kembali didapuk memerankan pasangan dalam projek film layar lebar untuk kesekian kalinya. Kali ini, keduanya berperan sebagai pasangan anak SMA di film drama berjudul Galaksi.
Meski sudah berkali-kali dipasangkan, rupanya Bryan Domani masih tetap merasakan kesulitan bermain dalam satu projek dengan Mawar De Jongh. Aktor 23 tahun itu mengaku kesusahan membedakan karakter yang ia perankan sebelumnya.
"Kesulitan sering kerja bareng atau dipasangkan dengan orang yang sama adalah membedakan akting dengan di film sebelumnya," ungkap Bryan Domani saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (21/8/2023).
Meski begitu, dia banyak dibantu oleh sang sutradara. Detail perannya pun merupakan hasil arahan sutradara.
"Untungnya kita dibantu sama sutradara yang lumayan detail. Jadi di sini bukan cuma aku atau Mawar, tapi juga hasil arahan dari sutradara," kata Bryan.
Di sisi lain, Mawar De Jongh juga mengalami tantangan berperan sebagai anak SMA. Pelantun Lebih dari Egoku itu harus menyesuaikan pola pikir dewasanya dengan pola pikir seorang remaja usia sekolah.
"Memerankan anak SMA lagi pasti ada kesulitannya, karena menghadapi masalah kayak Kejora dibandingkan dengan cara pandang Mawar sekarang mungkin beda banget," ujar Mawar De Jongh.
"Jadi bagaimana caranya melihat peristiwa yang dialami Kejora dengan kacamata Kejora sendiri itu lumayan sulit sih dan banyak adegan kayak ulang tahun, kerjain temen, kayak keinget pas masa sekolah dulu sih," sambungnya.
Dalam film Galaksi Bryan Domani akan berperan sebagai Galaksi, anak geng motor yang jatuh cinta dengan sosok Kejora yang diperankan oleh Mawar De Jongh.
Baca Juga: Rebecca Klopper Kabur Tak Mau Diwawancarai Saat Hadiri Premiere Catatan Si Boy: Masih Takut?
Selain Bryan Domani dan Mawar De Jongh, Galaksi juga akan diperankan sejumlah aktor lain seperti Fadly Faisal, Yesaya Abraham, Pangeran Lantang, Omara Esteghlal, Zoul Pandjoul dan lainnya.
Rencananya film Galaksi akan tayang serentak di bioskop Indonesia pada 24 Agustus 2023 mendatang.
Berita Terkait
- 
            
              Video Fuji Teler di Kelab Malam Viral, Haji Faisal: Dia Tidak Tinggal di Rumah Saya
 - 
            
              Haji Faisal Ngaku Kurang Sreg, Fadly Faisal Diduga Masih Pacaran dengan Rebecca Klopper
 - 
            
              Haji Faisal Minta Fadly Faisal Putus Hubungan dengan Rebecca Klopper: Harus Pikirkan Keluarga dan Orangtua
 - 
            
              Haji Faisal Tegas Sudah Tak Restui Faldy Faisal dengan Rebecca Klopper: Sudah Dingin
 - 
            
              Rebecca Klopper Kabur Tak Mau Diwawancarai Saat Hadiri Premiere Catatan Si Boy: Masih Takut?
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
 - 
            
              Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan
 - 
            
              Sahabat Bongkar Fakta di Balik Tudingan Hamish Daud Liburan Bareng Sabrina Alatas
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta ke Eks Pengacara di Kasus Narkoba 12 Tahun Lalu
 - 
            
              4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi
 - 
            
              Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna