Suara.com - Pinkan Mambo pernah mengaku bahwa dirinya memiliki dua kepribadian. Sifatnya di publik akan berbeda dengan ketika di depan orang terdekat.
Kepribadiannya menjadi dua lantaran kerap merasa tertekan selama bertahun-tahun.
"Saya itu sebenarnya punya dua karakter, yaitu pede banget dan saya sakit yang masih ada trauma gitu lho. Makanya Pinkan di depan kamera berusaha kuat," kata Pinkan Mambo dalam Youtube Melaney Ricardo.
Ketika mengobrol dengan Pakar Neurosains, Ryu Hasan, sang dokter mengatakan bahwa setiap orang tentu memiliki banyak kepribadian.
Namun kepribadian yang berbeda itu bukan termasuk sebagai gangguan.
"Kalau berbicara seperti itu, dia nggak bohong. Kita itu punya multi personality. Jadi saya sebagai dokter akan berbeda kalau saya berbicara sebagai bapak ke anak saya," jelas dokter Ryu Hasan, mengutip kanal YouTube InsideOurBrain, Selaasa (22/8/2023).
Jadi, setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda dan itu tergantung pada siapa sosok yang sedang dihadapi.
Begitu pula dengan Pinkan Mambo. Menurut dokter Ryu Hasan, apa yang diucapkan ibu dari Michelle Ashley itu wajar.
"Jadi kalau Mba Pinkan punya dua atau tiga atau empat kepribadian ya wajar. Kamu juga, aku juga. Semua orang punya," imbuhnya.
Baca Juga: MA Putri Pinkan Mambo Akui Pernah Menyiksa Diri Sendiri Akibat Pelecehan Seksual
Mendengar itu, Pinkan Mambo merasa apa yang dikatakan oleh sang dokter sesuai dengan yang ia maksud.
"Seribu persen bener. Hanya dokter yang mengerti," ujar Pinkan Mambo.
Sementara orang dapat dikatakan mengidap gangguan kepribadian ganda (multiple personality disorder) ketika ia tidak dapat menempatkan diri di depan orang lain.
"Ada dua hal yang membuat gangguan ini. Limitasi, kita tidak bisa membatasi dengan siapa kita ngomong. Yang kedua, kita tidak paham relasi," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Ogah Disebut Mirip Boneka Barbie, Pinkan Mambo: Barbie Mirip Aku!
-
Coba Perhatikan Ucapan Pinkan Mambo yang Ini, Netizen Curiga Logika Berbicaranya Bermasalah
-
MA Bantah Pinkan Mambo Sudah Minta Maaf: Kami Belum Komunikasi, Makanya Aku Bingung
-
Anak Pinkan Mambo Akui Ashanty Sosok Ibu Impiannya: Aku Berharap Mami Belajar
-
Trauma Alami Pelecehan Seksual, Anak Pinkan Mambo Sempat Menyakiti Diri Sendiri: Aku Merasa Pantas Mendapatkan Ini
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Rekomendasi 3 Drakor Psikologis Netflix Adaptasi Novel yang Wajib Ditonton!
-
Calon Adik Ipar Raditya Dika Ada Hubungannya dengan Aurel Hermansyah, Siapanya?
-
Konser Maher Zain & Harris J di Surabaya Disambut Meriah Ribuan Penggemar
-
Top 5 Serial Netflix Lagi Trending di Indonesia, Bikin Baper hingga Ngeri
-
Hyun Bin Spill Proses Syuting Made in Korea, Tayang 24 Desember 2025
-
Fahmi Bo Berencana Rujuk dengan Mantan Istri, Ijab Kabul Ulang Sabtu Nanti
-
Acts of Violence Malam Ini di Trans TV: Sajkan Pertarungan Brutal, Tetapi Cerita Dianggap Dangkal
-
Premium Rush: Terjepit Antara Detektif Korup dan Kiriman Rahasia, Malam Ini di Trans TV
-
Dari Karyawan Jadi Istri CEO, 5 Drakor 'Miskin Mendadak Kaya' Ini Bikin Baper Maksimal!
-
Profil dan Kisah Asmara Marissa Anita, Gugat Cerai Suami Bule usai 17 Tahun Menikah