Suara.com - DC Studios baru saja merilis trailer baru untuk Aquaman dan The Lost Kingdom yang sangat dinantikan oleh pecinta film superhero. Film ini merupakan sekuel Aquaman yang kembali diarahkan oleh sutradara James Wan.
Aquaman dan The Lost Kingdom menghadirkan kembali Jason Momoa sebagai Arthur Curry, lebih dikenal sebagai Aquaman. Beberapa pemain juga kembali mengulangi peran mereka, seperti Patrick Wilson dan Amber Heard.
Plot cerita Aquaman dan The Lost Kingdom berlangsung tak lama setelah Justice League. Arthur Curry berjuang untuk menerima tanggung jawabnya terhadap Atlantis dan manusia terestrial di Bumi.
Langsung saja, berikut sinopsis Aquaman dan The Lost Kingdom yang dijadwalkan tayang 20 Desember 2023 mendatang.
Sinopsis Aquaman and the Lost Kingdom
Dalam Aquaman and the Lost Kingdom, Arthur Curry alias Aquaman diceritakan telah menikah dengan Mera. Arthur harus membagi waktunya sebagai Raja Atlantis dan seorang ayah.
Namun kehidupan Arthur diusik oleh Black Manta yang gagal mengalahkannya pada pertemuan pertama mereka. Dia bertekad untuk membalas kematian ayahnya dengan menghancurkan semua yang berhubungan dengan Aquaman.
Kali ini, Black Manta mencoba cara apapun untuk bisa mengalahkan Aquaman. Dia juga lebih tangguh dari sebelumnya karena memiliki Black Trident yang melepaskan kekuatan kuno dan jahat.
Untuk melawan Black Manta, Aquaman bersekutu dengan Orm, mantan Raja Atlantis sekaligus saudara yang menjadi lawannya di film pertama. Mereka bekerja sama menyelamatkan dan melindungi Atlantis dari kehancuran.
Baca Juga: Sinopsis I Openly Dream of Becoming Cinderella, Drakor Baru Pyo Ye Jin yang Mulai Curi Perhatian
Pemain Aquaman and the Lost Kingdom
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Jason Momoa kembali sebagai Arthur Curry alias Aquaman si Raja Atlantis. Amber Heard dan Nicole Kidman juga kembali mengulangi peran mereka.
Black Manta kembali diperankan Yahya Abdul-Mateen II. Begitu pula dengan karakter Orm yang dipercayakan kembali pada Patrick Wilson.
Selain nama-nama di atas, Aquaman and the Lost Kingdom juga dibintangi Temuera Morrison, Dolph Lundgren, Randall Park, Vincent Regan, Jani Zhao, Indya Moore, Pilou Asbaek dan banyak lagi.
Trailer Aquaman and the Lost Kingdom
Trailer Aquaman and the Lost Kingdom yang dirilis pada 14 September 2023 menunjukkan bagaimana hidup Arthur Curry berubah sejak peristiwa di film pertama. Sebagai ayah, Arthur terlihat momong anak dan bahkan menjemur pakaian.
Berita Terkait
-
Cuma Dua Hari! Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Dusun Mayit di m.tix Mulai Hari Ini
-
Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Malam 3 Yasinan Masih Berlangsung, Cek Syaratnya
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Tahun Baru Cuan! War Tiket Penunggu Rumah Buto Ijo Beli 1 Gratis 1 Mulai Hari Ini
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra