Suara.com - Pesinetron Ujang Ronda memberikan keterangan usai diperiksa atas keterlibatan dalam pembuatan film Keramat Tunggak buatan rumah produksi Kelas Bintang di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (19/9/2023). Ia membenarkan memang ikut berakting di film yang juga dibintangi Siskaeee itu.
"Gue di situ bermain sebagai Wak Ujang. Jadi ceritanya ada salah satu tempat prostitusi, gue dagang kopi di dekat situ," kata Ujang Ronda.
Hanya saja, Ujang Ronda tidak ikut diminta memainkan adegan esek-esek seperti pemeran lain. Ia bahkan baru tahu kalau film Keramat Tunggak memuat konten dewasa.
"Nggak ada gue (adegan porno). Gila lo! Gue aja nggak tahu kalau itu film gituan. Pas udah waktu itu ada berita, ada nama gue di situ, kacau gue bilang," kata Ujang Ronda.
Ujang Ronda cuma diberi arahan untuk beradegan lucu sambil menonjolkan pesan-pesan religi di film Keramat Tunggak. Sama sekali tidak ada skenario atau naskah yang disampaikan Irwansyah selaku sutradara.
"Gue syuting itu nggak pakai skenario, gue improvisasi. Gue ditawarinnya, 'Lo main bagian religi sama lucu-lucunya aja'," kata Ujang Ronda.
Bayaran yang didapat Ujang Ronda atas perannya di film Keramat Tunggak pun relatif kecil. Ia mengaku terpaksa menerima tawaran karena sedang susah mencari pekerjaan di masa pandemi Covid-19.
"Gue dibayar Rp500 ribu. Saat itu Covid, gue berusaha untuk nyari nafkah buat anak bini dan satu-satunya cuma itu yang gue ditawarin. Itu tuntutan perut harus dipenuhi," kata Ujang Ronda.
"Lo tahu nggak pas Covid? Gue kalau cewek, udah bisa jadi pelacur karena nggak ada kerjaan buat gue," ujarnya lagi.
Baca Juga: Para Pemain Film Bokep Lokal Jalani Tes Urine, Polisi: Ada Dugaan Pemakaian Narkoba
Kini, Ujang Ronda meminta keterlibatannya di film Keramat Tunggak tidak dibahas lagi. Ia merasa pemanggilan polisi hari ini sudah cukup memberikan tamparan.
"Tolong beritanya sampai di sini aja ya. Mungkin ini teguran buat gue," ucap Ujang Ronda.
Ujang Ronda sendiri dicecar 3 pertanyaan atas perannya dalam film Keramat Tunggak buatan rumah produksi Kelas Bintang. Ia terlihat keluar seorang diri usai bertemu penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Profil dan Kisah Asmara Marissa Anita, Gugat Cerai Suami Bule usai 17 Tahun Menikah
-
Kontras Tanggapan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Soal Hoaks Cerai
-
4 Tahun Berlalu, Rachel Vennya Bahas Harta Gono Gini
-
Citra Scholastika Puluhan Tahun Alami Skoliosis, Ungkap Penyembuhan Selain Operasi
-
Tiket Normal The Founder5 II Resmi Dibuka! Siap-Siap untuk Tawa yang Lebih Gila dan Savage!
-
Ada 'Drama El Clasico' di Rumah Tangga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
-
Tom Cruise Raih Penghargaan Oscar Kehormatan, Kenang Perjalanan Panjang di Dunia Film
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Marissa Anita Resmi Gugat Cerai Andrew Trigg Setelah 17 Tahun Pernikahan, Sidang Digelar Pekan Depan
-
Ahmad Dhani Jajal Motor Impian Soeharto, Menguak Kembali Kisah SMI Expressa