Suara.com - Aldi Taher menikah untuk ketiga kalinya dengan Salsabilih pada 24 Oktober 2020. Pernikahan Aldi dan Salsa telah dikaruniai seorang putri dan selama ini jauh dari kabar buruk.
Selain rumah tangga yang harmonis dengan Salsabilih, hubungan Aldi Taher dengan ayah dan ibu mertuanya juga tampak begitu kompak. Hal itu bisa dilihat ketika Aldi menggelar acara syukuran menempati rumah baru.
Di situ nampak orangtua Salsabilih, bersama paman dan bibi dari kedua pihak. Ketika diwawancarai, mertua Aldi Taher terlihat begitu bahagia melihat rumah tangga putrinya.
"Saya punya menantu, sangat berterima kasih kepada Allah. Anaknya saleh, dengan saudara dari Sasla, dia sayang, dia kasih semua. Begitu juga dengan saudara dia, engga ada pilih kasih sayang," kata ibu mertua Aldi Taher, mengutip dari tayangan Insert Live yang diunggah Senin (2/10/2023).
Bahkan, ayah mertua mengungkap kalau ia awalnya menolak niat Aldi Taher untuk menikah dengan Salsabilih. Apalagi, artis 39 tahun itu sudah tiga kali gagal menikah. Saat itu, usia Salsa juga masih sangat muda, dan berbeda jauh dari Aldi.
"Awalnya kami tolak, karena kan Aldi ini dua kali enggak berhasil, gagal berkeluarga. Tapi saya pikir-pikir kan kita kembali kepad Allah, mudah-mudahan dengan ini jadi keluarga samawa," tutur sang ayah mertua.
Terbukti, keputusan orangtua Salsabilih menerima Aldi Taher tak salah. Aldi kini menjadi sosok yang tidak saja sayang keluarga, tapi juga bertanggung jawab, mencintai orangtua, dan saleh.
"Aldi anak yang saleh, patut, dan taat jalani perintah Allah, baca Alquran, dan jalani salat dan ibadah-lainnya," imbuh ayah mertua.
Menurut ibu mertua, Aldi Taher kini menjadi sosok yang berhasil karena ia rajin ibadah dan sangat menghormati orangtuanya.
Baca Juga: Marshel Widianto Ungkap Cesen Cemburuan saat Hamil Anak Kedua
"Dulu Aldi gimana, dihujat orang, dihina orang, tapi karena dia sabar, dia tawakal, ibadah, kenyataannya alhamdulillah dikasih rezeki berlimpah," tutur ibu mertua.
Berita Terkait
-
Marshel Widianto Ungkap Cesen Cemburuan saat Hamil Anak Kedua
-
Kali Ini Blunder, Aksi Aldi Taher Lepas Celana untuk Penonton Dihujat Warganet
-
Anti Mainstream, Aldi Taher Bagi-Bagi 'Celana Mantan Suami Dewi Perssik' ke Penonton Pestapora
-
Aldi Taher Bela-belain Isi Acara Yadi Sembako karena Sahabatan, Ujungnya Malah Tak Dibayar
-
Manggung di Acara Musik, Aldi Taher Ajak Penonton Baca Al-Fatihah: Memang Beda!
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Dituduh Hamil Usia 15 Tahun, Pedihnya Cinta Laura Dibully Sampai Benci Diri Sendiri
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4
-
Azizah Salsha Banting Setir dari Tenis ke Padel, Langsung Sabet Kemenangan di TOSI Season 4
-
Sidang Cerai Perdana Raisa Hamish Daud Digelar Besok, Mediasi Jadi Penentu
-
Dukungan Menyentuh Beby Prisillia untuk Onad: Kamu Suami Terbaik!
-
Tetap Anggap Onad Sahabat, Kocaknya Deddy Corbuzier Pertanyakan Program Login
-
Terungkap! Ini Modus 'Gali Lobang Tutup Lobang' yang Dipakai Admin untuk Tipu Fuji
-
Surat Cinta Jerome Polin untuk Mendiang Ayah
-
Siapa Sabrina Alatas? Sosok Chef Muda Mirip Raisa, Diduga Selingkuhan Hamish Daud
-
Isak Tangis Istri Ungkap Kronologi Ayah Jerome Polin Meninggal Dunia