Suara.com - Polsek Setiabudi sudah berhasil menangkap sopir yang membawa kabur mobil Caren Delano. Penangkapan dilakukan di salah satu food court di kawasan Bandung, Jawa Barat pada Minggu (1/10/2023).
"Dia lagi makan (saat ditangkap)," ujar Kapolsek Setiabudi, Kompol Arif Purnama Oktora saat dikonfirmasi, Selasa (3/10/2023).
Kabar penangkapan sang sopir sudah sampai ke telinga Caren Delano. Ia pun berencana mendatangi Polsek Setiabudi untuk menemui pelaku hari ini, Rabu (4/10/2023).
"Insya Allah, nanti setelah syuting Kak Caren dan kami akan datang melihat," ujar pengacara Caren Delano, Sandy Arifin di Mapolda Metro Jaya, Jakarta.
"Dia (Caren Delano) juga sangat ingin tahu, siapa sih pelaku di belakang ini. Kenapa orang yang kerja sama dia sampai bisa melakukan hal itu. Makanya dia bilang, 'Kita harus ke sana. Aku pengin lihat dan ketemu langsung sama pelakunya. Kenapa dia setega itu sama saya'," sambung Sandy Arifin.
Caren Delano juga akan menyerahkan keterangan serta bukti tambahan ke penyidik perihal kasus pencurian mobil oleh sang sopir.
"Ada keterangan tambahan yang mau kami sampaikan. Ada juga beberapa bukti kontrak, yang waktu itu (laporan) belum disampaikan secara detail," papar Sandy Arifin.
Sebagaimana diberitakan, mobil Caren Delano dibawa kabur sopirnya pada Rabu sore (27/9/2023). Pelaku merupakan karyawan Caren yang baru bekerja satu minggu.
Caren Delano kemudian melaporkan peristiwa itu ke Polsek Setiabudi pada Kamis (28/9/2023). Diceritakan Caren dalam kronologi kejadian, sang sopir membawa pergi mobil usai mengantarnya pulang ke apartemen selepas syuting untuk dibawa ke tempat cucian.
Baca Juga: Sopir Caren Delano Resmi Ditangkap Buntut Bawa Kabur Mobil Sang Artis, Potretnya Jadi Sorotan
Selesai dari tempat cuci mobil, sopir Caren Delano meminta izin pulang ke kos dengan dalih ingin mengecek kondisi kamarnya yang didobrak orang. Namun sejak saat itu, ia beserta mobil yang dibawa tidak pernah kembali lagi.
Berita Terkait
-
Sopir Caren Delano Resmi Ditangkap Buntut Bawa Kabur Mobil Sang Artis, Potretnya Jadi Sorotan
-
Mobil Dibawa Kabur, Caren Delano Berharap Tak Terjadi Apa-Apa dengan Sopirnya
-
Mobilnya Dibawa Kabur Sopir, Caren Delano Lapor Polisi
-
Fuji Bawa Bukti Baru ke Polisi Soal Dugaan Penggelapan Uang yang Dilakukan eks Manajer
-
Rian Ibram dan Caren Delano Girang Dewi Perssik Putus dari Pacar Pilot, Siap Bongkar Aib?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Pakai Dresscode Hitam, Keanu AGL Tak Menyangka Jadi Salam Perpisahan untuk Lula Lahfah
-
Profil Lucky Element, Meninggal Dunia di Usia 49 Tahun
-
Gabung Ariel NOAH, Raline Shah hingga Arya Saloka Dikabarkan Bintangi Film Dilan ITB 1997
-
Teddy Pardiyana Minta Legalitas Warisan Demi Sekolah Bintang, Sule Heran: Pakai Dokumen Ahli Waris?
-
Apa Itu Kolonoskopi? Prosedur Kesehatan yang Dijalani Lula Lahfah Sebelum Meninggal Dunia
-
Kabar Duka, Lucky Element Meninggal Dunia
-
Film Horor Psikologis Return to Silent Hill Tayang di Indonesia Mulai 28 Januari 2026
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD