Suara.com - Usai kasus Kopi Sianida kembali viral akibat film dokumenter Ice Cold, Edi Darmawan Salihin, ayah Mirna Salihin mendadak menunjukkan bukti CCTV ketika Jessica Wongso memasukkan racun sianida ke kopi anaknya.
Edi Darmawan, ayah Mirna Salihin mengatakan rekaman CCTV ini sebelumnya tak pernah diperlihatkan dalam persidangan Jessica Wongso.
Dalam rekaman CCTV yang diberikan ayah Mirna Salihin, terlihat seperti ada pergerakan tangan kiri Jessica Wongso ke arah gelas yang terjadi sangat singkat dan videonya terpotong.
"Ada (buktinya), gerakan pixel doang. Emang nggak kelihatan secara jelas. Nah, makanya tolong ditayangkan nih om punya nih pas Jessica masukin sesuatu," kata Edi Darmawan dalam acara talkshow Karni Ilyas di TV One, Jumat (6/10/2023).
Ayah Mirna Salihin mengaku melihat rekaman CCTV itu pertama kali bersama-sama dengan Krishna Murti dan Tito Karnavian di Polda.
"Ini dia memasukin sesuatu nih sianida. Waktu itu kita nonton ramai-ramai di Polda, ada pak TiTo, pak Krishna," ujar Edi Darmawan.
Karni Ilyas pun sempat bingung dan bertanya-tanya keberadaan Tito Karnavian kala itu ikut turun tangan dalam kasus kematian Mirna Salihin atau lainnya.
"Pak Tito melihat ini justru, dia panas itu. Dila bilang 'Wah Ed lu bakalan sidangnya nih scientific, ramai nih'," ujar Edi Darmawan.
Edi Darmawan lantas berdalih tidak mengeluarkan rekaman CCTV itu ketika sidang, karena tak ingin Jessica Wongso mendapat hukuman mati. Ayah Mirna Salihin ini ingin Jessica Wongso menderita dengan hukuman penjara seumur hidup.
Baca Juga: Ronald Tannur Jadi Tersangka, Hotman Paris Sarankan Polisi Jerat Pakai Pasal Pembunuhan
Namun dilansir dari TikTok @edicacing)_, sejumlah warganet justru salah fokus dengan ekspresi ayah Mirna Salihin yang seolah keceplosan menyebut nama Tito Karnavian dan berusaha mengalihkan perbincangan.
Edi Darmawan juga terkesan akrab dengan Tito Kranavian, sehingga warganet menduga kedekatan mereka membuatnya menang dalam persidangan kasus Kopi Sianida.
"Akrab banget sama pak Tito," kata @sukapa***.
"Ohh pantes lo menang Ed, teman pak Tito," kata @leogirl***.
"Tito Karnavian? sebenarnya gue udah curiga sama geng mereka, karena masih 1 geng dengan Sambo," kata @mayo***.
Berita Terkait
-
Bukan Hasil Rekayasa, Ini Penjelasan Ayah Mirna soal Foto Bibir Merah Putrinya usai Meninggal
-
Ayah Mirna Pastikan Putrinya Sudah Diautopsi usai Meninggal Gara-Gara Minum Kopi: Saya Lihat Pencernaannya Korosi Berat
-
Disorot Tajam gegara Film Ice Cold, Ayah Mirna: Jangan Terkecoh, Itu Sampah!
-
Raup Rp2,7 Miliar dari 2 Jam Jualan Skincare Live, Fuji Diduga Pakai Buzzer Fake Order
-
Beda dari Thariq Halilintar, Cara Fuji Move On dari Mantan Kekasih Tuai Pujian: Wanita Mahal!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Analisis Deolipa Yumara: Kenapa CCTV Ilegal Tetap Bisa Seret Inara Rusli di Kasus Zina
-
Siap Lepas Masa Lajang, Ini Deretan Pasangan Artis yang Berniat Gelar Pernikahan di 2026
-
Slank Gelar Sayembara Cover Lagu 'Republik Fufufafa', Tantang Slankers Unjuk Kreativitas Tanpa Batas
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Rumah Keluarga dan Mobil Jadi Sasaran, Sherly Annavita Buka Rekaman CCTV Aksi Teror
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026