Suara.com - Andika Naliputra menanggapi kritik Muhammad Kautsar Hikmat atau Uki Kautsar soal aksi menyinggung kisruh masa lalu Peterpan lagi di podcast Ferdy Tahier. Ia memastikan sudah tidak ada sakit hati lagi.
"Sudah ditutup kok, bab masa lalu," ujar Andika Naliputra di Instagram yang diunggah Jumat (6/10/2023).
Andika Naliputra juga meluruskan tudingan Uki Kautsar soal masih menganggap Ariel sebagai biang keladi perpecahan Peterpan usai mengeluarkannya dan Indra. Ia cuma menceritakan ulang ke Ferdy Tahier soal apa yang dulu dirasakan.
"Gue enggak nyalahin siapa-siapa. Apa yang gue rasa, ya itu yang gue sampaiin," terang Andika Naliputra.
"Ada yang ngajak ngobrol, tanya, ya gue cuma jawab doang. Flash back dari versi gue, gue yang rasain. Enggak boleh kah?," katanya menyambung.
Andika Naliputra pun menegaskan dirinya sudah ikhlas saat harus meninggalkan Peterpan bersama Indra. Semua yang diutarakan di podcast Ferdy Tahier cuma bersifat kilas balik.
"Kalau ikhlas mah, sudah belajar diikhlasin dari jauh-jauh hari, Insya Allah," ucap Andika Naliputra.
Sebelumnya, Uki Kautsar geram gara-gara Andika Naliputra masih memakai diksi yang seolah-olah menggambarkan dirinya korban atas keputusan sepihak Ariel saat keluar dari Peterpan bersama Indra.
Lewat sebuah penjelasan panjang, Uki meluruskan bahwa justru dirinya, Ariel, Lukman dan Reza yang ingin mundur dari Peterpan karena tidak cocok lagi dengan etos kerja Andika dan Indra. Keempat personel Peterpan bahkan sudah siap membuat band baru demi menghormati Andika yang mencetuskan nama Peterpan.
Baca Juga: Uki Kautsar Klarifikasi soal Hengkang Andika dari Peterpan: Itu Ide Saya, Jangan Salahkan Ariel
Namun pada akhirnya, Andika dan Indra sendiri yang disebut Uki menyerahkan Peterpan ke Ariel cs. Mereka keluar dan membentuk band sendiri dengan nama The Titans.
Uki Kautsar dalam kesempatan yang sama turut meminta Andika Naliputra berhenti menyudutkan Ariel. Uki merasa, dirinya lah yang lebih patut disalahkan atas pecahnya Peterpan.
Tag
Berita Terkait
-
Uki Kautsar Klarifikasi soal Hengkang Andika dari Peterpan: Itu Ide Saya, Jangan Salahkan Ariel
-
NOAH Pilih Istirahat Panjang, Ariel: Demi Menyegarkan Otak
-
Keakraban Ariel NOAH Bersama Putrinya Disorot, Mirip Kayak Orang Pacaran
-
Momen Ariel NOAH Cubit Gemas Hidung Alleia Bikin Salfok: Jadi Gue yang Salting
-
Girang Penonton Hapal Lagu Peterpan, Ariel Ngomong Kasar hingga Buka Baju di Pestapora
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Meriam Bellina Minta Calon Penonton Jangan Tertipu Trailer Titip Bunda di Surga-Mu
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata
-
Lebih dari Kisah Persahabatan, Surat Untuk Masa Mudaku Ajak Penonton Sembuhkan Trauma Masa Kecil
-
Hellboy (2019): Si Anak Iblis yang Berusaha Balas Dendam pada Penyihir Kuno, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Shining Drakor Baru Jinyoung GOT7: Masinis yang Galau karena Cinta Masa Lalu
-
Netflix Kantongi Hak Distribusi Film Gundam, Bakal Dibintangi Sydney Sweeney dan Noah Centineo
-
Nikita Mirzani Minta Denada Jangan Berkelit: Akuin Aja Itu Anak Lo, Gitu Aja Repot
-
Di Pesantren saat Longsor, Santri Ini Harus Terima Kenyataan Pilu Seluruh Keluarga Meninggal
-
Terungkap! Alasan Kim Hye Yoon Bintangi Drakor No Tail To Tell