Suara.com - Artis Korea Park Bo Young bakal kembali membintangi drama baru Daily Dose of Sunshine. Ini merupakan drama terbaru Netflix yang akan rilis pada 3 November 2023 mendatang.
Drama Daily Dose of Sunshine juga mencuri perhatian karena bakal digarap oleh sutradara Lee Jae Gyu dari All of Us Are Dead.
Di Drama terbarunya ini, Park Bo Young akan beradu akting dengan Yeon Woo Jin, Jang Dong Yoon, dan Lee Jung Eun.
Yang sudah nggak sabar nonton drama ini, yuk kita kepoin bareng deretan pesona Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine di bawah ini.
1. Daily Dose of Sunshine adalah drama baru di Netflix yang diangkat ceritanya dari webtoon berjudul Morning Comes to Psychiatric Wards Too dan pengalaman nyata seorang perawat psikiatri. Park Bo Young akan berperan sebagai perawat yang bernama Jung Da Eun di drama ini.
2. Perjuangan perawat Jung Da Eun saat beradaptasi dengan pekerjaan barunya di bangsal psikiatri akan jadi sorotan di drama baru Daily Dose of Sunshine. Ini poster baru dramanya yang juga menggaet Yeon Woo Jin, Jang Dong Yoon, dan Lee Jung Eun sebagai pemeran utama.
3. Jung Da Eun adalah perawat yang dipindahkan dari departemen penyakit dalam ke bangsal psikiatri di Rumah Sakit Universitas Myung Shin pada tahun ketiganya. Jung Da Eun yang sangat peduli dengan pasiennya akan mengalami pertumbuhan secara pribadi dan profesional di sana.
4. Karena perawat tahun ketiga jarang dipindahkan ke bangsal lain, semua orang penasaran mengapa Jung Da Eun dipindahkan ke bangsal psikiatri. Berada di lingkungan yang baru dan asing, Jung Da Eun mencoba mendekati pasiennya dan mendengarkan keluhan mereka dengan senyuman ramah.
5. "Saya pikir saya pasti bisa memberikan kenyamanan dan empati kepada seseorang," kata Park Bo Young dilansir dari Soompi mengenai alasannya memutuskan untuk bergabung di drama Daily Dose of Sunshine. Park Bo Young tahun ini juga membintangi film hits Concrete Utopia.
Baca Juga: Dibintangi Jung Woo Sung dan Shin Hyun Bin, Intip Sinopsis Drama Romantis Tell Me That You Love Me
6. Jung Da Eun mampu beradaptasi dengan pekerjaan barunya dengan bantuan dari rekan-rekannya, termasuk Song Hyo Shin yang diperankan oleh Lee Jung Eun. Hyo Shin adalah kepala perawat Departemen Kesehatan Mental di Rumah Sakit Universitas Myung Shin yang sangat berpengalaman.
7. Dalam prosesnya, Jung Da Eun juga mendapatkan dukungan dari seorang proktologis bernama Dong Go Yun yang bakal dimainkan oleh Yeon Woo Jin. Dong Go Yun adalah pria dengan kepribadian unik yang mengagumi ketekunan Da Eun saat merawat pasiennya.
8. Ini potret Park Bo Young dengan Jang Dong Yoon yang menjadi sahabat lamanya yakni Song Yu Chan. Song Yu Chan bersahabat dekat dengan Da Eun sejak sekolah dasar. Dia mengundurkan diri dari perusahaan besar dan kini membantu orang tuanya di restoran ayam milik keluarga mereka.
Itu dia deretan pesona Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine, drama Korea barunya di Netflix sebagai perawat di bangsal psikiatri.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
Tiket Gala Premiere Film Horor Kuyank Diskon Buy 1 Get 1, Cek Syaratnya
-
Penggemar Horor, Ini Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Sebelum Dijemput Nenek di Cinema XXI
-
Promo Buy 1 Get 1 Tiket Film Esok Tanpa Ibu di m.tix, Simak Cara Belinya
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Masih Berlaku! Promo Tiket Film Horor Alas Roban Beli 1 Gratis 1 di m.tix
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia