Suara.com - Rebecca Klopper dan Violenzia Jeanette turut membela Fuji, setelah anak Haji Faisal tersebut disebut artis jalur kematian akibat kelakuan fansnya terhadap Tissa Biani.
Menurut Rebecca Klopper, menghina Fuji dengan cara mengungkit kematian Vanessa Angel dan Bibi Ardiandyah bukanlah sebuah candaan yang pas.
Pasalnya, Rebecca Klopper beranggapan bahwa setiap orang memiliki cara sendiri dalam menghadapi rasa dukanya, termasuk Fuji yang kehilangan kedua kakaknya setelah ulang tahun.
"Tapi harus inget dan sadar cara orang berduka beda-beda lho. Bisa jadi kelihatannya hahaha hihihi tapi tiap hari masih berusaha coping atas kehilangan nggak satu, tapi dua kakak kesayangannya," kata Rebecca Klopper dalam pesan broadcast Instagram yang diunggah ulang Violenzia, Minggu (29/10/2023).
Hal serupa juga diungkap oleh Violenzia Jeanette yang menjadi saksi hidup Fuji sejak hari pertama Vanessa Angel dan Bibi meninggal dunia.
Vio mengatakan bahwa rasa sedih Fuji soal kematian kedua kakaknya belum sepenuhnya pulih sampai sekarang.
"Saksi hidup since day 1 Vaness dan Bibi nggak ada. Nggak pernah Uti pulih 100 persen sampai dia bilang rela tukar semua yang dia punya demi abang sama kakaknya balik," kata Vio, orang terdekat Fuji.
Vio mengatakan Fuji sangat merindukan momen kebersamaan dengan kakak-kakaknyaa, meskipun dulu hidup sederhana dan belum menjadi sorotan.
Menurutnya, sikap Fuji yang selalu ceria di depan publik adalah caranya untuk menutupi kesedihan dalam hatinya. Bahkan, hal itu sempat digambarkan anak Haji Faisal tersebut dalam salah satu videoklipnya.
Baca Juga: Asyik Gelar Pesta Halloween, Rachel Vennya Disindir soal Palestina
"Sampai dulu di video klip yang produksi sama aku, dia minta ada scene dia ngaca. Tapi, dia bikin garis senyum palsu yang artinya setiap hari dia harus pura-pura bahagia ketawa joget-joget ngehibur orang lain, padahal dia sendiri dalam hatinya sedih," ujar Vio.
Vio pun turut merasa sakit hati terhadap perilaku orang yang terus-menerus menghina Fuji dengan cara mengungkit kematian Vanessa Angel dan Bibi.
"Kayak dipukulin terus mau bangkit dipukul lagi. Kapan bangunnya? Nggak pernah mau ngomong atau ikutan apapun. Tapi, jujur hampir 2 tahun ini udah cukup lihat dia diginiin terus. Sakit banget juga hati ini lihatnya karena aku yang jadi saksi gimana dia berjuang bangkit," kata Vio.
"Tolong memanusiakan manusia, kalau nggak bisa bantu at least diam. Kita nggak ada yang pernah tahu kondisi mental orang aslinya gimana. If u cant be kind, just keep silent," sambungnya.
Berita Terkait
-
Nyender sampai Pegang-pegang, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Dikecam: Dikira Cupu Ternyata Suhu
-
Fuji dan Asnawi Mangkualam Disebut Sudah Pacaran, Haji Faisal Malah Yakin Anaknya Masih Jomblo
-
Fuji Ribut dengan Tissa Biani, Asnawi Mangkualam Gercep Bela Pacar
-
Buntut Fansnya Disindir Tissa Biani, Fuji Sakit Hati Gala Sky Didoakan Meninggal: Aku Salah Apa?
-
Digelendoti Aaliyah Massaid, Ekspresi Thariq Halilintar Digunjing: Tak Seperti yang Dulu
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash
-
Gara-gara Foto Pakai Gaun Biru, Sabrina Alatas Dituding Hamil Anak Hamish Daud
-
Sinopsis Film King, Kolaborasi Perdana Shah Rukh Khan dan Putrinya di Layar Lebar
-
Adu Kekayaan Raisa Andriana Vs Sabrina Alatas: Jomplang Tarif Diva dan Gaji Chef
-
Apa Itu Ganja dan Ekstasi yang Positif Dipakai Onadio Leonardo?
-
Sinopsis Zomvivor, Serial Zombie Thailand Bertabur Bintang Ganteng dan Trending di Netflix