Suara.com - Nama dokter Reisa Broto Asmoro jadi sorotan terkait akun Facebook yang mencatut namanya. Akun tersebut kerap menyebar berita-berita hoaks seputar artis tanah air.
Unggahannya yang paling disorot berhubungan dengan Fujianti Utami dan Aaliyah Massaid. Isinya terkesan memuji Fuji dan menjatuhkan Aaliyah.
"Lebih berkelas Fuji lah, dia keturunan baik-baik, Aaliyah kasihan dapat mertua seperti ibu Thariq (Halilintar). Thariq pun kasihan dapat Aaliyah keturunan selingkuh. Kalau keturunan selingkuh itu tidak menutup kemungkinan suatu saat Aaliyah pun ikut selingkuh juga," bunyi keterangan hoaks tersebut.
Sebagai tanggapan, dr. Reisa Broto Asmoro membantah bahwa akun tersebut miliknya. Dia menegaskan selama ini dirinya tidak memiliki akun facebook.
"Saya tidak punya akun facebook. Buat semua yang sudah baik kirim info ke saya di DM dan teman-teman yang sudah bantu report, terima kasih banyak ya," tulis Reisa Broto di caption fotonya tersebut.
Lantas siapa sebenarnya sosok dokter yang kini ramai disorot tersebut? Simak biodata dan agama Reisa Broto Asmoro yang dirangkum dari berbagai sumber.
Biodata Reisa Broto Asmoro
Nama Lengkap: Raden Kanjeng Mas Ayu Tumenggung Reisa Kartikasari Broto Asmoro
Nama Populer: Reisa Broto Asmoro
Tempat, Tanggal Lahir: Malang, 28 Desember 1985
Usia: 37 tahun
Pasangan: Tedjodiningrat Broto Asmoro
Anak: Raden Rara Ramania Putri Broto Asmoro, Raden Satriyo Daniswara Broto Asmoro
Pendidikan: Universitas Pelita Harapan
Pekerjaan: Dokter, Aktris, Model, Presenter
Instagram: @reisabrotoasmoro
Agama Reisa Broto Asmoro
Baca Juga: Dokter Reisa Broto Asmoro Murka Namanya Dicatut Akun Bodong Pendukung Fuji di Facebook
Agama Reisa Broto Asmoro cukup menarik perhatian lantaran kerap dikira non muslim. Faktanya, Puteri Indonesia Lingkungan 2010 ini menganut agama Islam sejak lahir.
Reisa Broto Asmoro memang jarang mengumbar urusan pribadinya yang berhubungan dengan agama. Namun dia selalu terlihat merayakan hari besar Islam, seperti Hari Raya Idul Fitri dan Idul Adha.
Karier Reisa Broto Asmoro
Reisa Broto Asmoro memulai karier di dunia hiburan sejak masih di bangku SMA sebagai model. Dia mengikuti ajang pemilihan Gadis Sampul dan membintangi iklan di Indonesia dan Asia.
Kemudian pada 2010, Reisa berkompetisi di kontes Puteri Indonesia dan terpilih menjadi Puteri Indonesia Lingkungan 2010. Dia lantas mewakili Indonesia dalam kontes Miss International 2011 di Tiongkok.
Setelah lulus dan menyandang gelar dokter, Reisa Broto Asmoro bekerja di RS Polri Raden Said Soekanto Kramat Jati. Namanya semakin dikenal sejak menjadi host acara kesehatan Dr. Oz Indonesia.
Berita Terkait
-
8 Artis Cantik Berusia 40 Tahun di 2025, Nomor Empat Masih Betah Sendiri
-
Adu Gaya dr Reisa dan Yunita Siregar saat Dipeluk Jin BTS: Outfit Sporty Feminin vs Kasual ARMY
-
Mimpi Jadi Nyata, Dokter Reisa Pamer Momen Peluk Jin BTS yang Baru Selesai Wajib Militer
-
Reisa Broto Asmoro Berduka, Mooryati Seodibyo Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia
-
Biodata dan Agama Reisa Broto Asmoro, Suaminya Keturunan Keraton Solo
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Besaran Gaji Ahmad Sahroni, Eko Patrio, dan Nafa Urbah yang Hilang Usai Dinonaktifkan
-
Lolos dari Sanksi Kode Etik, Adies Kadir Dapat Peringatan Keras dari MKD Sebelum Kembali Ngantor
-
Ahmad Sahroni Dihukum 6 Bulan Nonaktif dari DPR, Pernyataannya Dianggap Tak Bijak
-
Bedu Tetap Transfer Rp50 Juta per Bulan ke Mantan Istri Meski Sudah Cerai, Buat Apa Saja?
-
Akun IG-nya Sempat Diblokir, Rachel Vennya Pamer Sudah Kembali Saling Follow dengan Deddy Corbuzier
-
Cerai dan Nafkahi Anak Rp 50 Juta, Bedu Pilih Hidup Sederhana di Kontrakan
-
DPD Keluhkan Ruangan Sempit, Purbaya Balas Santai: Mau Pindah ke IKN Duluan? Silakan Pak
-
Bukan Rencana Awal, Once Mekel Ungkap Alasan Haru Pilih TPU Tanah Kusir Jadi Makam Mertua
-
Habib Jafar Akui Beda Sikap saat Onad dan Coki Pardede Kena Kasus Narkoba: Adil Bukan Berarti Sama
-
Tak Banyak Bicara, Mertua Once Mekel Ternyata Pernah Ngeband Bareng Ahmad Albar