Suara.com - Joanna Alexandra kembali mendapat ujian. Anaknya, Ziona Eden Alexandra Panggabean baru saja menjalani perawatan intensif PICU pada 7 November 2023.
Perjuangan ini baru diceritakan Joanna Alexandra di laman Instagram. Sang putri yang akrab disapa Zio divonis Bronkopneumonia. Penyakit ini juga disertai hal lainnya, Hyponatremia.
"Hasil lab, Zio kena Bronkopneumonia karena resp. Synctial virus. Plus Hyponatremia juga, jadi lemes banget, bocilnya kasihan," tulis Joanna Alexandra di Instagram pada Senin (13/11/2023).
Melansir Alodokter, bronkopneumonia, yaitu peradangan pada saluran napas utama (bronkus) dan paru-paru.
Sementara itu, Hiponatremia adalah gangguan elektrolit yang disebabkan oleh rendahnya kadar natrium (sodium) di dalam darah akibat infeksi bakteri, virus, atau jamur.
"Siang-siang langsung dipasang CVC (kateter atau tabung kecil) di leher. Haduh, haduuuuih," ucap Joanna Alexandra.
Tapi Joanna Alexandra bersyukur, dokter anastesi menangani anaknya dengan sangat baik. Termasuk infus yang tidak ada lagi di tangan.
"Zio lumayan happy karena tangannya bebas infus. Jadi bisa pegang-pegang mainan," kata istri mendiang Raditya Oloan ini.
Meski infus tak lagi menempel di tangan, namun terpasang pada bagian hidung Zo. Hal itu terlihat dalam foto yang diunggah Joanna Alexandra.
Baca Juga: 7 Artis Setia Dampingi Pasangan yang Sakit, Ada yang Menantikan Hingga Akhir Hayat
Sederet doa mengalir dari para selebriti dan warganet untuk kesembuhan Ziona Eden Alexandra Panggabean.
Berita Terkait
-
7 Artis Setia Dampingi Pasangan yang Sakit, Ada yang Menantikan Hingga Akhir Hayat
-
8 Artis Melahirkan di Usia Muda, Baru 35 Tahun Zaskia Adya Mecca Sudah Punya 5 Anak
-
10 Keseruan Pemotretan Keluarga Artis di Hari Natal, Asmirandah Batasi Kolom Komentar
-
Butuh Ratusan Juta Rupiah, Ini 9 Keluarga Artis yang Dimakamkan di San Diego Hills
-
10 Gaya Pemotretan Zoey, Putri Joanna Alexandra yang Sudah Jago Berpose
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings