Suara.com - Weird Genius mendulang kesuksesan lewat lagu populer mereka, Lathi, yang dirilis pada 2020 lalu.
Kini, grup beranggotakan Reza Oktovian alias Reza Arap, Eka Gustiwana, dan Roy Leonard Soewarno itu akan kembali lewat single terbaru mereka.
Lagu itu akan dibawakan pertama kali saat Weird Genius bawakan tampil di panggung Djakarta Warehouse Project alias DWP ke-15 di Bali pada Desember mendatang. Rencana ini sudah Weird Genius siapkan sejak lama.
"Persiapan kita sudah dari beberapa bulan lalu sih, itu juga termasuk kita bakal rilis lagu tepat saat kita main di DWP di Bali. Langsung video klipnya keluar di sana, di layar raksasa itu, sama lagunya juga," ungkap Reza Arap saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (29/11/2023).
Reza Arap mengaku yakin 100 persen lagu baru Weird Genius nanti akan jauh lebih populer dari Lathi. Mantan suami Wendy Walters itu bisa merasakan hal tersebut saat menggarap lagunya.
Bahkan menurut Reza Arap, kualitas lagu Lathi masih jauh di bawah lagu yang akan rilis awal bulan besok.
"Meledak, lagu yang baru ini meledak, sudah pasti. Gue nggak pernah seyakin ini," kata Reza Arap.
"Lathi itu nggak ada apa-apanya sama ini," katanya lagi dengan semangat.
Kendati begitu, Reza Arap belum bisa membocorkan detail lagu barunya. Namun dia membenarkan bahwa nanti akan ada penyanyi perempuan yang akan berkolaborasi lagi dengan Weird Genius.
Baca Juga: Deretan Selebriti Gabung TKN Prabowo-Gibran: Reza Arap Hingga Arief Muhammad
"Ada (kolaborasi), cewek," katanya.
Sebagai informasi, Weird Genius dibentuk pada 2016 silam. Di awal pembentukannya, grup musik beraliran electronic dance music (EDM) tersebut beranggotakan Reza Arap, Eka Gustiwana, dan Gerald Liu.
Pada 2020, Weird Genius berhasil mencetak sejarah dengan terpampangnya wajah para personelnya di billboard Times Square New York, Amerika Serikat, atas kesuksesan lagu Lathi.
Namun pada Oktober lalu, Gerald Liu memutuskan hengkang dari Weird Genius dan memilih bersolo karier. Sejak itu posisi Gerald digantikan dengan personel baru bernama Roy Leonard Soewarno.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Viral Ibu Ini Jual Emas Koleksinya 23 Tahun Lalu, Beli Rp41 Juta Kini Dijual Rp927 Juta
-
Sentuhan Folk dan Sastra: Judika Hidupkan Puisi Melinda E Lewat Single 'Terpikat Pada Cinta'
-
Profil Shandy Logay, Kreator Konten Lakukan Child Grooming Berkedok Konten Kini Dipenjara
-
Lomon Jadikan Son Heung Min dan Zlatan Ibrahimovic sebagai Inspirasi di Drakor No Tail To Tell
-
Program Ramadan SCTV 2026: Sajian Religi Ikonik hingga Aksi Berbagi Baim Wong
-
Jangan Tonton Film Surat untuk Masa Mudaku Tanpa Persiapan, Ini Alasannya
-
Review Send Help: Ketika Bos Berkuasa Dipaksa Tunduk di Alam Liar, Sadis tapi Menghibur
-
Meriam Bellina Minta Calon Penonton Jangan Tertipu Trailer Titip Bunda di Surga-Mu
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata