Suara.com - Sorotan tajam tertuju pada penampilan Verrell Bramasta dalam poster pencalonan dirinya menjadi calon legislatif (caleg). Ini karena di salah satu poster nyaleg miliknya yang diunggah, outfit yang dikenakan dinilai tak sesuai.
Verrell Bramasta memakai kemeja model tanpa lengan ditambah aksen kain lain yang membuat baju itu seperti sobek-sobek. Dia bergaya memberikan love sign ala artis Korea.
Sebelumnya, foto-foto aktor 27 tahun tersebut di poster tampak normal seperti caleg lainnya yakni mengenakan kemeja batik hingga seragam partai.
Imbasnya, putra pertama Venna Melinda di poster nyaleg itu, dia menjadi omongan netizen.
Sejumlah netizen mencibir dengan menyebut Verrell tak pantas maju ke kursi DPR RI dan lebih cocok menjadi artis saja.
"Baru kali ini lihat caleg fotonya pake baju sobek-sobek, yang penting fashion," komentar netizen mengkritik.
"Utamakan sopan, meskipun anak muda tetep kalau urusan ginian pakaiannya dong ah," komentar yang lain.
"Foto Slide ke-3, Hapus Napa Sih Rell @bramastavrl mengurangi Kewibawaan seorang Calon Wakil Rakyat Loh ... Kostum apaan lagi yang dipake, mau Korea Style an..? Bikin aura kamu tuh nggak ada dedikasi dedikasi nya untuk Rakyat. Serius dah. Jauh Dari Kesan merakyat," tambah yang lainnya.
Ada netizen yang membela Verrell Bramasta, namun tetap saja netizen lain mengkritik mantan pacar Natasha Wilona ini.
"Namanya mewakili generasi muda, ya bedalah sama om-om atau bapak-bapak kalo om-om pakai gitukan gak pantes, kalo vb ya cocok koq sebagai represent young generation yang luwes dan gak perlu kaku," bela netizen.
"Jangan diungkit-ungkit anak muda, lo kira ngurus negara ini main-main," balas lainnya. "Even gue anak gen Z juga mikir kali," timpal netizen yang lain.
Makanya ada netizen yang meminta Verrell Bramasta untuk tetap di dunia hiburan saja daripada banting stir ke politik.
"Kurang meyakinkan banget. Cocokan juga di dunia fashion bang, jangan masuk dunia politik. Macam gak pantes ajaa gitu," kata netizen.
Sekilas tentang Verrell Bramasta. Dia memiliki nama lengkap Verrell Bramasta Fadilla Soedjoko. Lahir pada 1 September 1996 dari pasangan Venna Melinda dan Ivan Fadilla.
Verrell sebagai anak artis menunjukkan dirinya punya bakat sendiri untuk bisa terkenal. Buktinya aktingnya pada sinetron debutnya yakni Bintang di Langit membuatnya jadi ditawari peran lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Bukti Rose BLACKPINK Humble: Angklung dari Fans Indonesia Jadi Pajangan di Rumah Mewahnya!
 - 
            
              Tawari Raisa Nyanyi di 73 Holywings, Hotman Paris Skakmat Hamish Daud: Daripada Sama Mokondo!
 - 
            
              6 Film Hollywood Guncang Bioskop Indonesia November 2025, The Running Man hingga Predator Terbaru
 - 
            
              Gantikan Davina Karamoy, Nicole Parham Beban Perankan Rani di Ipar Adalah Maut The Series
 - 
            
              Onadio Leonardo 'Dikirim' Rehabilitasi Narkoba 3 Bulan, Polisi: Ada Keinginan Sembuh dan Menyesal
 - 
            
              Sudah Dipenjara, Mantan Karyawan Tetap Ajukan Syarat Damai dengan Ashanty
 - 
            
              Hadirkan Drama yang Menegangkan, Ipar Adalah Maut The Series Tayang Serentak di MDTV dan Netflix
 - 
            
              Purbaya Dipuji Humble Usai Jawab dengan Serius Pertanyaan Receh Anak SMA Soal Cara Ngatur Uang
 - 
            
              Jelang Sidang Lawan Ashanty, Ayu Chairun Nurisa Ajukan Penangguhan Penahanan
 - 
            
              4 Film dan Drama Korea Tayang di Vidio November 2025, Sayang untuk Dilewatkan