Suara.com - Setelah kasus perselingkuhan mantan suaminya bikin heboh publik, Hanum Mega kini lagi-lagi menjadi buah bibir warganet. Lewat Insta Story miliknya, Hanum secara terang-terangan membongkar keburukan ayah kandungnya sendiri.
Bukan tanpa alasan, ibu dua anak tersebut merasa jengkel lantaran kerap dimintai uang.
BACA JUGA: Bertemu Lagi dan Lihat Dirinya Makin Cantik, Hanum Mega Yakin Mantan Suami Kini Menyesal
Pada awalnya, Hanum mengungkap percakapannya bersama sang ayah. Adapun dalam chat tersebut, sang ayah mengaku uangnya sudah habis untuk membayar kebutuhan sehari-hari.
"Hanum transfer tanggal dua sudah habis buat makan, token, iuran bulanan di perum," tulis sang ayah yang diketahui bernama Dani.
Menanggapi permintaan sang ayah, Hanum bereaksi. Hanum mengaku keberatan dengan permintaan tersebut lantaran dirinya merasa sang ayah tidak mengerti sulitnya mencari penghasilan.
"Kenapa ya kalo di minta rasanya berat bgt buat ngasih, lebih suka ngasih tanpa harus di minta lebih plong lebih ikhlas. Gue gak sendiri kan?" tulis Hanum. "Terus jadi tanggung jawab gue buat ngehidupin anak dan istrinya hehe," lanjutnya.
"Udah jadi rutinitas. Jadi, IG bapak gue udah gue blokir pokoknya gak perlu tau anaknya jungkir balik kaya gimana, tiap bulan ada jatah bulanan, tapi ada mata-mata istrinya," ungkapnya kesal.
BACA JUGA: Diisukan Rujuk dengan Suami, Hanum Mega Malah Rayakan Ulang Tahun Sendiri Sambil Menangis
Baca Juga: Muak Diperas Terus-terusan, Hanum Mega Bongkar Aib Ayah Kandung
Lebih lanjut, Hanum mengaku ayahnya sempat meminta jatah tahunan padanya, namun uang tersebut habis sehingga sang ayah meminta lagi.
"Seru ye kaya di sinetron padahal belum sebulan tuh uang bulanan tapi udah minta lagi. Dahlah males bahas duit. Kemarin udah dikasih jatah bulanan malah minta tahunan. langsung gue bayar tunai setahun eh baru jalan sebulan hidup gue plong kembali lagi minta bulanan," imbuh Hanum.
Selanjutnya, Hanum mengungkap jika anak bukanlah investasi masa depan. Ia mengatakan justru dirinyalah yang harus bekerja keras agar tidak menjadi beban untuk anak-anaknya kelak.
"Anak-anak gue bukan investasi. Gue bertanggung jawab penuh atas hadirnya mereka. Gue kerja keras biar gue gak jadi beban buat mereka," tegas Hanum.
Setelah itu, ia kemudian kembali mengorek keburukan sang ayah, Hanum menunjukkan video sang ayah yang tengah berniat untuk membongkar aibnya.
"Mau lawan? Ayah kamu mau dilawan? Mau ayah bongkar semua kamu punya kehidupan, mau?" ungkap sang ayah dalam video yang dibagikannya.
Berita Terkait
-
Muzdalifah Jualan Bawang Goreng, Lina Mukherjee Bebas dari Penjara?
-
Diisukan Rujuk dengan Suami, Hanum Mega Malah Rayakan Ulang Tahun Sendiri Sambil Menangis
-
Diisukan Rujuk dengan Bambang, Hanum Mega Klarifikasi dan Beri Sindiran Menohok
-
Biodata dan Profil Hanum Mega, Bikin Netizen Gregetan karena Rujuk dengan Suami Peselingkuh?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
Terkini
-
Viral Nikita Mirzani Jualan dari Penjara, Ditjen PAS Bolehkan Asalkan Tak Langgar Norma
-
Viral Momen Miss Israel Diduga Tatap Sinis Miss Palestina di Miss Universe 2025
-
Sinopsis Toy Story 5: Woody dan Buzz Hadapi Mainan Teknologi Tinggi Lilypad, Tayang 19 Juni 2026
-
Tasya Farasya Rayakan Status Janda Pakai Kue 'Officially Unmarried'
-
Festival Sinema Prancis 2025 Siap Digelar 14 Kota, Joko Anwar Bakal jadi Tamu Spesial
-
Deretan Rekomendasi Film Tentang Sulap, Terbaru Now You See Me 3 Tayang Hari Ini
-
Hamish Daud Berduka Kakeknya Meninggal, Ternyata Seorang Veteran Perang Dunia II
-
Yudo Sadewa Geram Dituduh Hidup dari Uang Negara, Tegaskan Sumber Kekayaannya dari Aset Kripto
-
Manajer Artis ini Diduga Sentil Hubungan Erika Carlina dan DJ Bravy Setingan
-
Tasya Farasya Resmi Menjanda