Suara.com - Selebgram Fadil Jaidi tampaknya berhasil 'meracuni' Anies Baswedan untuk mengikuti tren wibu di kalangan anak muda saat ini. Pasalnya baru-baru ini calon presiden (Capres) nomor urut satu itu membagikan potret dirinya sedang menonton anime Attack on Titan asal Jepang.
Momen ini ia bagikan melalui akun Twitter pribadinya, Aniesbaswedan.
Dalam cuitan tersebut, Anies mengaku dirinya menonton anime Attack on Titan (AoT) di sela perjalanannya berkunjung ke Aceh. Raut wajahnya tampak serius saat menyaksikan anime tersebut di mobil melalui ipad miliknya.
Tampaknya, ketertarikan terhadap anime itu mulai menguat hingga dirinya khawatir bakal ketagihan menonton AoT.
"Perjalanan darat di Aceh, sambil lanjut nonton Attack on Titan dulu gara-gara Fadil Jaidi. Semoga nggak sampai ketagihan," cuitnya sembari melampirkan foto.
Tentunya cuitan Anies Baswedan yang kerajingan nonton anime berkat 'racun' dari Fadil Jaidi ini mencuri perhatian publik. Bahkan beberapa warganet mulai menawarkan beberapa tontonan lain untuk pasangan Cak Imin ini.
"Pak coba nonton Boku no Pico," balas seorang warganet.
"Nonton Naruto atau Dragonball super kayaknya seru juga tuh pak," timpal warganet lain.
"Gak coba Naruto atau Rurouni Kenshin gitu pak Anies?" saran warganet yang berbeda.
Baca Juga: Prabowo Subianto Tegaskan Lanjutkan Program Perhutanan Sosial
Sebelumnya, Anies Baswedan sempat mencuri perhatian usai membagikan potretnya tatkala bertemu dengan selebgram Fadil Jaidi. Tampak dalam foto yang diunggah keduanya kompak mengenakan busana warna senada yakni putih.
Fadil Jaidi dan Anies terlihat mengobrol santai di ruang televisi. Rupanya keduanya tengah membicarakan mengenai series anime Attack on Titan.
Tanpa malu-malu, Anies menyebut dirinya tengah berguru menjadi wibu kepada selebgram Fadil Jaidi, salah satunya dengan menonton anime Attak on Titan.
"Ketemuan Fadil Jaidi dan diajari jadi wibu, nonton dan diceritain soal Attack on Titan. ok, menarik, save dulu buat nonton di sela-sela kegiatan," cuitnya.
Sementara itu, selain Attack on Titan, Anies Baswedan juga sempat kejutkan publik lantaran mengunggah potret dirinya bersama keluarga menonton anime One Piece.
Berita Terkait
-
Anies Baswedan Berguru Jadi Wibu ke Fadil Jaidi
-
Apes! Niat Mau Latihan Maraton, Raffi Ahmad dan Fadil Jaidi Malah Injak Kotoran Manusia di New York
-
Fadil Jaidi Ceritakan Kerasnya Rossa saat Jadi Produser Musik
-
Ibu Fadil Jaidi Jadi Korban Body Shaming Gara-Gara Warna Kulitnya Terlalu Putih
-
Fadil Jaidi Akhirnya Jawab Kabar Isu Segera Menikah Setelah Unggah Foto Cincin Pernikahan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU sebelum Meninggal
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia
-
Sosok yang Fotonya jadi Cover MP3 Akhirnya Muncul, Ngaku Malu saat Viral
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia