Suara.com - Meskipun usia pernikahannya dengan Muhammad Khairi baru seumur jagung, komika Kiky Saputri mengaku bahwa dirinya sudah siap jika harus bercerai.
Pengakuan mengejutkan tersebut disampaikannya pada Armand Maulana saat menjadi bintang tamu dalam acara 'Hype Pisan with Armand Maulana'.
Saat Armand Maulana menyinggung soal fase terberat perempuan, Kiky Saputri langsung menerangkan konsep pernikahan berdasarkan pola pikirnya.
Kiky mengaku, sudah mempersiapkan segala bentuk skenario bila di pernikahannya kelak bakal terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Perempuan yang sempat menjadi guru honorer itu, menganggap bahwa perceraian tersebut mungkin saja bisa terjadi pada pasangan yang sudah menikah. Baik karena perceraian hidup atau pun karena pasangannya meninggal dunia.
"Jujur ya kang Armand, jadi kalau aku sebelum melangkah ke jenjang pernikahan, aku sudah ngobrol sama diri aku sendiri. Aku sudah tanya sama diri aku, aku bilang 'lu akan menikah dan lo siap cerai?'" ungkap Kiky pada vokalis band GIGI tersebut.
Menanggapi pernyataan dari Sang Ratu Roasting tersebut, sontak Armand Maulana kaget.
"Itu yang lu lakukan?" tanya Armand memastikan pernyataan Kiky.
Lebih lanjut, Kiky Saputri menjelaskan bahwa dirinya harus sudah siap dengan resiko perceraian yang mungkin akan dialaminya.
Baca Juga: Suami Larang Kiky Saputri Ubah Bentuk Hidung, Ini Alasannya
"Iya betul, aku ngobrol dulu. Ini cerai maksudnya bisa cerai hidup, bisa cerai mati dan itu kita harus selalu siap kan?"terang Kiky.
"Misal kondisinya aku punya anak banyak masih kecil-kecil, amit-amitnya meninggal gimana, siap nggak? Atau misal dia selingkuh, itu siap nggak? Itu yang aku tanya sama diri aku," jelas Kiky.
Berdasarkan pemahamannya tersebut, Kiky menyimpulkan bahwa kelak dirinya tidak ingin menganggap anaknya sebagai beban saat ia dan Khairi dihadapkan dengan sebuah perpisahan.
Selain itu, Kiky juga menegaskan bahwa dirinya sangat mementingkan kesehatan mentalnya.
"Jadi aku nggak mau ada alasan 'karena ada anak, hidup gue tersiksa lahir batin' karena nggak cuma finansial doang, tapi mental itu paling penting," tegasnya.
Penjelasan dari Kiky Saputri tersebut sontak saja membuat Armand Maulana kagum. Suami Dewi Gita itu bahkan menilai jika pemikiran yang dimiliki oleh Kiky patut menjadi contoh yang baik untuk perempuan yang belum menikah.
Berita Terkait
-
Suami Larang Kiky Saputri Ubah Bentuk Hidung, Ini Alasannya
-
Lelah Dituding Buzzer Salah Satu Capres, Kiky Saputri: Saya Belum Memutuskan Pilihan
-
Disinggung Soal Anak, Kiky Saputri Kasih Jawaban Ini
-
Analisis Debat Capres Ala Netizen, Siapa Paling Mendominasi?
-
Jumlah Pengungsi Rohingya Bertambah Terus, Kiky Saputri Sorot Peran Pemerintah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings