Suara.com - Pernikahan Pinkan Mambo dengan Tiktoker Arya Khan baru-baru ini masih menjadi perbincangan publik. Tak sedikit yang terkejut ibu empat anak itu cepat melabuhkan hatinya pada pria yang baru ia kenal di awal Desember 2023 itu.
Ya, Pinkan Mambo dan Arya Khan baru saja berkenalan pada awal Desember 2023. Keduanya bertemu di aplikasi TikTok.
Dengan cepat keduanya kerap membuat konten bersama hingga akhirnya bertemu dan merajut cinta. Bahkan keduanya memutuskan untuk melanjutkan hubungan hingga ke jenjang pernikahan.
Pernikahan mereka digelar secara sederhana. Arya bahkan hanya memberi mahar senilai Rp100 ribu saja.
Tentunya hal ini mengejutkan publik mengingat sosok Pinkan Mambo merupakan salah satu selebriti dengan kemampuan finansial yang mumpuni.
Rupanya rasa terkejut itu juga dialami oleh Pinkan Mambo sendiri yang dinikahi oleh Arya Khan. Sempat malu dengan mahar yang diberikan sang suami, mantan personel RATU ini ternyata juga menangis saat mengetahui kesederhanaan sang suami.
Pinkan Mambo juga tak menyangka bila rumah Arya Khan ternyata cukup sederhana. Kondisi ini bahkan berbanding terbalik dengan rumah Pinkan Mambo yang cukup mewah.
"Sempet syok juga sih pertama-tama," ucap Pinkan Mambo seperti dikutip dari kanal Youtube CumiCumi pada Kamis (28/12/2023).
Ia pun menjelaskan kehidupan sang suami yang ternyata berbanding terbalik dengan dirinya. Seperti diketahui, selain sebagai TikTokers, Arya juga bekerja sebagai penjual singkong.
Baca Juga: Jawaban Oki Setiana Dewi soal Keretakan Rumah Tangga Ria Ricis dengan Teuku Ryan
"Ya 180 derajat (berbeda) dibanding aku lah. Aku yang serba AC, karpet, anak-anak (aku) sekolahnya di International School, ada mba (ART) 3 di rumah," ungkap Pinkan Mambo.
Kondisi rumahnya ini berbanding terbali dengan rumah Arya Khan yang dinilai Pinkan Mambo kurang layak. Dirinya bahkan mengaku menangis saat mengetahui rumah sang pujaan hati.
"Panas di rumahnya, menurut aku kurang layak," kata Pinkan Mambo.
"Nangis aku pertama kalo ke rumahnya, aku takut keluar mobil," ujar dia lagi.
Lebih lanjut, Pinkan Mambo sempat membongkar alasan di balik pernikahan sederhana dan dadakan dengan Arya Khan. Ia mengaku bila TikTokers tersebut berhutang hingga Rp120 juta kepadanya.
Berita Terkait
-
Bukan Sekadar Rp100 Ribu, Arya Khan Beberkan Makna Maskawin Sederhana untuk Pinkan Mambo
-
Bicara Soal Alasan Nikah Siri dengan Arya Khan, Pinkan Mambo Ngaku Kebelet: Akunya Udah Nggak Tahan
-
Kisah Pinkan Mambo Punya Showroom Ferrari Hasil Jualan Pisang Goreng, Kini Jadi Istri Penjual Singkong
-
Pinkan Mambo Syok Lihat Rumah 'Tak Layak' Arya Khan 180 Derajat Beda dari Kediamannya
-
Pinkan Mambo Ngaku Malu Dapat Mahar Rp100 Ribu dari Suami Pedagang Singkong, Padahal Terbiasa Hidup 'Mewah'
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Dicibir Terlalu Seksi, Denada Balas Telak: Saya Rapper Sejak SMP Ini Bukan Gaya Baru!
-
Kalya Islamadina Rangkum 5 Fase Cinta dalam EP Debut 'Orange'
-
4 Film dan Serial Indonesia di Netflix Bertema Zombie, Abadi Nan Jaya Wajib Tonton!
-
Diceraikan Andre Taulany Berkali-kali, Erin Dulu Sempat Ragu Menikah karena Beda Usia 11 Tahun
-
Foto Terkini Hamish Daud Usai Digugat Cerai Raisa, Sibuk Hadiri Forum Ekonomi di Bali
-
Dustin Tiffani Jadi Korban Penipuan, Pelaku Diduga Sosok Terkenal di Industri Hiburan
-
Penjelasan Ending Abadi Nan Jaya dan Teori Part 2 yang Mungkin Menanti
-
Rp200 Juta Amblas, Dustin Tiffani Ungkap Kisah Pahit Ditipu Beli Mobil Bekas
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Ungkap Sosok Lelaki di Samping Rossa
-
Isi Surat Wasiat Rossa Terungkap, Warisannya Tak Cuma buat Anak