Suara.com - Michelle Ashley berbagi perasaannya mengenai pernikahan Pinkan Mambo kepada Melaney Ricardo.
Dalam konten yang dibagikan Melaney Ricardo, Michelle Ashley ditanya dampak yang ia rasakan melihat Pinkan Mambo sering gonta-ganti pasangan.
"Kalau buat pribadiku, banyak orang yang enggak tahu, itu mempengaruhi aku," kata Michelle Ashley dalam konten yang tayang pada Kamis (4/1/2024).
Pinkan Mambo diketahui baru menikah untuk keempat kalinya dengan laki-laki bernama Arya Khan pada akhir Desember 2023 lalu.
Padahal pernikahan Pinkan Mambo dengan Steve Wantania sang suami ketiga yang kini tengah mendekam di penjara kabarnya belum resmi berakhir.
"Yang aku lihat selama hidupku lihat mami ganti-ganti pasangan, cerai, terus nikah lagi. Sebenarnya itu mempengaruhiku, jadi aku agak enggak percaya cinta," ujar Michelle Ashley.
Karena tidak percaya cinta sejati, Michelle Ashley yang kini berusia 17 tahun ternyata belum pernah pacaran sama sekali.
"Terus juga, selama hidupku, aku belum pernah pacaran sama satu pun orang," imbuh Michelle Ashley yang membuat Melaney Ricardo terkejut sekaligus tak percaya.
"Kalau misalnya suka doang, pernah. Tapi kalau misalkan pacaran secara resmi, enggak (pernah) sih," ucap Michelle meyakinkan.
Baca Juga: Ibu Arya Khan Bengong Wawancara Bareng Pinkan Mambo, Kaget Dapat Mantu Artis?
Selain karena pengalaman Pinkan Mambo sang ibu yang kurang beruntung dalam percintaan, Michelle Ashley sudah dibayangi ketakutan apabila ekspektasinya kepada seseorang tidak terpenuhi.
"Aku takut ekspektasiku bakal jatuh. Enggak bakal sesuai dengan yang aku inginkan dan aku harapkan gitu, atau yang aku lihat," ujar anak kedua dari enam bersaudara tersebut.
Sebelumnya Michelle Ashley sempat dikabarkan dekat dengan Billy Syahputra. Namun seperti diketahui, keduanya beda agama.
Dalam konten bareng Melaney Ricardo, Michelle Ashley kembali membuktikan bahwa ia dan Billy Syahputra tidak punya hubungan spesial.
Namun Billy Syahputra malah semakin senang menggodanya. "Michelle bilangnya apa? Emang Michelle mau pacaran?" tanya adik mendiang Olga Syahputra tersebut.
Selain Michelle Ashley, Billy Syahputra belakangan juga dikabarkan dekat dengan Chandrika Chika. Waduh, pilih Chika atau Michelle nih Bang Billy?
Berita Terkait
-
Ibu Arya Khan Bengong Wawancara Bareng Pinkan Mambo, Kaget Dapat Mantu Artis?
-
Klaim Punya Modal Miliaran Rupiah, Pinkan Mambo Mau Permak Arya Khan Biar Makin Ganteng
-
Arya Khan Taruh Petasan di Pantat Pinkan Mambo, Sampai Diusir Petugas Apartemen
-
Arya Khan Bantah Pernikahannya dengan Pinkan Mambo Settingan: Kita Saling Mencintai
-
Belum Cerai dari Steve Wantania, Pinkan Mambo Ungkap Cara Agar Bisa Dinikahi Arya Khan
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Debt Collector ke Isu Hak Asuh Anak, Konflik Ruben Onsu dan Sarwendah Makin Panas
-
Siapa Istri Habib Bahar bin Smith? Helwa Bachmid Ngaku Simpanan
-
Peran Mendiang Marissa Haque di Balik Lagu Baru Ikang Fawzi
-
Bukan Sekadar Tawa, Ernest Prakasa Bongkar 'Jalan Halus' Komedi untuk Sampaikan Kritik Tajam
-
Raisa Ungkap Makna Tersembunyi dalam Lagu Si Paling Mahir
-
Rahasia Armada Tetap Solid Selama Belasan Tahun, Hindari Ribut soal Uang dan Perempuan
-
Interview Bonnadol: Fan Meeting Jakarta, Kekaguman pada Rizky Febian, dan Proyek Baru yang Ditunggu
-
Sindirian Menohok Deddy Corbuzier Soal Fenomena Bahagia Palsu di Medsos
-
Rekomendasi Film Indonesia Adaptasi Korea, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Sony Dikabarkan Siap Garap Film Labubu, Viral Usai Dipopulerkan Lisa BLACKPINK