Suara.com - Medina Zein saat ini sedang menjalani hukuman atas dua kasus. Pertama dengan Uci Flowdea dan kemudian pengusaha Marissya Icha.
Marissya Icha yang mendapat surat dari Medina Zein, akhirnya menjenguk seterunya tersebut. Tidak sendiri, ia juga didampingi dengan sahabatnya, Fitri Salhuteru.
"Tadi ketemu, agak canggung juga. Karena terakhir bertemu pas di persidangan," kata Marissya Icha di Lapas kelas IIA Pondok Bambu, Jakarta Timur pada Jumat (5/1/2024).
Marissya Icha mencoba untuk membuka pembicaraan, bertanya soal kabar Medina Zein selama menjalani masa tahanan.
"Awalnya diam-diam, nggak tau juga mau ngomong apa. Akhirnya aku yang memulai duluan," ujar Marissya Icha.
Pertemuan Marissya Icha dan Medina Zein ternyata berlangsung haru. Hal ini disaksikan secara langsung Fitri Salhuteru yang menemani perempuan berhijab itu.
"Nangis," kata Fitri Salhuteru singkat.
Dalam pertemuan itu, Medina Zein sekaligus meminta maaf kepada Marissya Icha. Sebab, ucapannya menyakiti perasaan selebgram 28 tahun ini.
"Medina Zein meminta maaf. Ya kalau memaafkan, kita sebagai manusia harus saling memaafkan," ujar Marissya Icha.
Baca Juga: Spill Tipis, Marissya Icha Ngaku Dilarang Main sama Thariq Halilintar
Meski sudah memaafkan, Marissya Icha tetap ingin Medina Zein menjalani hukuman atas perbuatannya.
Kasus Medina Zein dan Marissa Icha bermula dari tudingan penjualan tas palsu. Marissa yang merasa dibohongi meminta uangnya kembali.
Alih-alih duitnya dikembalikan, Marissya Icha malah mendapat respons tak enak dari Medina Zein. Dia dan keluarganya dihina serta diancam.
Tak jauh berbeda dengan Marissa Icha, Uci Flowdea juga merasa ditipu perihal tas palsu.
Tahu kalau dilaporkan ke polisi, Medina Zein disebut memberikan ancaman keapda Uci Flowdea. Dia mengancam akan mengebom tempat Uci Flowdea.
Hal itu berujung membuat Uci Flowdea kembali lapor polisi dengan kasus ancaman yang dilayangkan Medina Zein ke Polda Metro Jaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
15 Film Indonesia Tayang November 2025 di Bioskop, Ada Pangku hingga Agak Laen 2
-
Kelakar Jonathan Latumahina Usai Lihat Chicco Jerikho Jadi Dirinya di Film 'Ozora'
-
Gara-Gara Lapor Pak! Andhika Pratama Terbebani dengan Citra Lucu
-
Sinopsis Because There Is No Next Life, Drama Korea Terbaru Kim Hee Sun
-
Profil Sophie Turner, Mantan Istri Joe Jonas yang Kini Dikabarkan Dekat dengan Chris Martin
-
Di Balik Jeruji Besi, Eks Karyawan Ashanty Akhirnya Akui Gelapkan Uang Perusahaan
-
Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu: Perjuangan Cinta Sehidup Semati Albi dan Shella
-
Getaran Batin Acha Septriasa Saat Ucap Syahadat di Film 'Air Mata Mualaf'
-
Pertentangan Batin Acha Septriasa, Antara Karier di Indonesia atau Kebahagiaan Anak di Australia
-
Sinopsis Film Penerbangan Terakhir: Cinta, Godaan, dan Gairah di Balik Kokpit