Suara.com - Aditya Zoni maju menjadi calon anggota DPR RI dari PAN untuk dapil Jawa Barat 6 meliputi Kota Bekasi dan Depok. Ketika Aditya Zoni sibuk kampanye, Yasmine Ow sang istri justru curhat susah dapat perhatian suami.
Melalui Instagram pribadinya, Aditya Zoni berbagi momen kampanye ke rumah-rumah warga. Pada Rabu (10/1/2024), pemilik nama M. Aditya Warman itu terlihat membimbing seorang nenek dalam simulasi pencoblosan.
"Nenek aja bisa nyoblos, masa kamu nggak bisa? Hari ini turun titik full simulasi mencoblos dengan baik dan benar," tulis adik Ammar Zoni tersebut di caption unggahannya.
Unggahan Aditya Zoni yang satu ini rupanya malah banjir komentar agar lebih memperhatikan istri. Aditya Zoni diingatkan agar tidak menyesal seperti Ammar Zoni yang kini diceraikan Irish Bella.
"Ngurusin partai mulu, istri lu tuh ka urusin," sindir akun @alexya***.
"Tanggung jawabmu dulu sebagai pemimpin rumah tangga baru pikirin jadi pemimpin negara," sahut akun @dbssano***.
"@real_aditya1 Masih sempet gitu yah, nyalon jadi anggota dpr ri. Urusin dulu bojomu itu loh, ampe dia balik ke negaranya. Anak lu juga, mikir dong, jangan apa-apa harus tentang pencoblosan. Liat noh story bini mu!!" kata akun @katarinablu***.
"Coba istrinya tanyain dulu kenapa kak, jangan asik nyari suara aja," komentar akun @diahayuvalen***.
"Istrinya cantik banget tapi suami ngapa si pada gak bersyukur, udah punya anak juga. Oalah Aditya belum aja lu kehilangan kaya abang lu," kata akun @messakoesp***.
Baca Juga: Istri Aditya Zoni Mendadak Curhat Sedih: Apa Harus Begini Minta Perhatian ke Suami?
Ketika Aditya Zoni sibuk kampanye, Yasmine Ow sang istri diketahui pulang kampung ke Malaysia. Hanya saja kondisi rumah tangga Aditya Zoni dan Yasmine Ow sepertinya sedang tidak baik-baik saja.
"Eh tolong @real_aditya1 berubahlah jadi laki-laki yang benar dan tanggung jawab. Aku sudah capek," curhat Yasmine Ow pada Kamis (11/1/2024) di Instagram Story.
"Capek banget aku kalau curhat, ngomongin masalah itu selalu diputerin lagi. Gue ngomong di chat malah disepelein, nggak dipeduliin. Sekalian aja di sini, ya Allah apakah harus gini biar dapat perhatian suami? @real_aditya1," tambahnya.
Sebelumnya Yasmine Ow kedapatan meng-unfollow Instagram Aditya Zoni serta menghapus potret-potret kebersamaan mereka. Namun menurut Aditya Zoni, rumah tangganya hanya sedang diwarnai pertengkaran kecil.
"Biasalah nggak apa-apa, kita masih tidur bareng. Tenang saja nggak ada apa-apa kok, masih satu rumah," tutur Aditya Zoni kala itu.
Perubahan sikap Yasmine Ow pun tak lama setelah Irish Bella menggugat cerai Ammar Zoni. Sekali lagi, Aditya Zoni menegaskan tak ada hubungannya gugatan cerai itu dengan rumah tangga mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki