Suara.com - Erick Estrada menjadi bintang utama dalam film Mendung Tanpo Udan yang akan dirilis pada 5 Juli 2021. Namun sayangnya, banyak komentar negatif mengenai kehadiran Erick dalam film besutan sutradara Kris Budiman ini.
Komentar negatif dari warganet bukan terkait kemampuan akting Erick Estradara. Melainkan Erick dianggap tak pantas menjadi aktor utama film garapan rumah produksi Nant Entertainment itu.
Hal itu bermula dari promosi film Mendung Tanpo Udan di Instagram. Kemudian ada seorang warganet yang mempertanyakan mengapa Erick yang dipilih menjadi bintang utama.
"Memang enggak ada pemain lain ya buat jadi Udan? Kok bisa si Erick?" kata seorang warganet.
Sementara warganet lain menilai, seharusnya dipilih aktor yang good looking, tidak seperti Erick Strada.
"Minimal pemeran utamanya yang sudah sering main film enggak sih. Rizky Nazar, Dimas Anggara, atau siapapun gitu yang cakepan dikit," ujar warganet lainnya.
Komentar warganet rupanya diketahui Erick Estrada. Bintang film Srimulat ini bahkan sampai bertanya ke si warganet mengapa dirinya dianggap tak layak menjadi pemeran utama.
"Maksudnya mas, kalau adalah salahnya karena yang memerankan saya, biar saya introspeksi," kata Erick Starada.
Hal ini pun menjadi ramai di media sosial. Sampai-sampai akun Twitter @moviemenfes dan mengunggah keriuhan ini. Warganet lain pun geram dengan komentar negatif untuk aktor 33 tahun tersebut.
Baca Juga: Demi Film Mendung Tanpo Udan, Yunita Siregar Rela Belajar Boso Jowo Medok
Sejumlah warganet menilai komentar negatif terhadap Erick Estrada malah mencederai nilai dari sebuah seni.
"Miris banget nilai seni ternodai sama orang-orang yang masih mandang fisik," kata @youra***.
"Emang orang-orang begitu mental pembully. Gue liatin satu-satu akun yang komen begitu, semua akun bodong. Padahal Erick main di Srimulat bagus banget," ujar @nadae***.
"Justru bosan kalau mereka-mereka terus anjir di Indonesia kayak engga ada aktor lain aja. Mau nonton film kok mandang good looking-nya harusnya mah yang diniali aktingnya," imbuh @mrll***.
Erick Estrada memulai karier di dunia hiburan ejak mengikuti acara realtiy show Penghuni Terakhir pada 2010. Ia kemudian bermain film di 2015 dan langsung memainkan tiga judul: Rock N Love, Pizza Man, dan Gangster.
Akting Erick Strada begitu cemerlang ketika menjadi orang gila di film Moammar Emka's Jakarta Undercover. Ia kemudian berturut-turut membintangi film box office seperti Yo Wis Ben, Sobat Ambyar, Losmen Bu Broto, Srimulat: Hil yang Mustahal dan lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Rey Mbayang Pasang Badan Usai Filmnya dengan Dinda Hauw Disebut Sepi Penonton
-
Sikap Bijak Kenny Austin ke Amanda Manopo di Tengah Tuduhan 'Hamil Anak Haram'
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Pavane, Film Debut Moon Sang Min di Netflix
-
Permintaannya Ditolak, Ammar Zoni Tetap Dikembalikan ke Nusakambangan Usai Sidang Selesai
-
Tampil di Ultraverse Festival, Bernadya Gugup Nyanyikan Lagu Baru
-
Jennifer Coppen Kecewa Eks Mertua Bahas Kamari Panggil Justin Hubner 'Papa' di TikTok
-
Irfan Hakim Pegang Kartu AS Denada Soal Ressa, Ogah Bocorkan Demi Netralitas
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?