Suara.com - Anak tunggal Marshanda dan Ben Kasyafani, Sienna Ameerah Kasyafani baru saja berulang tahun ke-11 pada 22 Januari lalu. Gadis cilik itu sudah bertumbuh menjadi anak remaja nan cantik dan manis.
Marshanda lalu mengungkap karakter Sienna saat beranjak remaja. Menurut aktris 34 tahun itu, putri sematawayangnya makin mirip dirinya.
"Kalau aku melihatnya sih makin ke sini Sienna sifatnya makin banyak yang persis kayak aku," ujar Marshanda saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (23/1/2024).
Meskipun sekilas tampak pendiam, Sienna Kasyafani ternyata merupakan anak yang cukup ceria dan ekspresif. Yang menurut Marshanda hal itu menurun darinya.
Bukan hanya itu, Sienna juga ternyata suka puisi dan gemar menulis, layaknya hal yang digemari sang ibu. Marshanda juga tak jarang terkaget dengan bakat dan kepintaran otak putrinya tersebut.
"Ekspresifnya, cerianya, lepasnya, terus kreatifnya, seninya," tutur Marshanda.
"Dia suka nulis juga ternyata. Suka nulis puisi, dia nunjukin ke aku. Jadi aku suka terkaget-kaget aja sih dengan kepintaran otaknya, yang kayak 'wow kok bisa begini,'" sambungnya.
Di sisi lain Marshanda juga sempat menuliskan ucapan ulang tahunnya untuk sang putri tercinta. Lewat video, bintang sinetron "Orang Ketiga" mengungkapkan rasa bahagianya bisa memiliki Sienna.
"Baby Sienna, ibu berterima kasih karena kehamilan yang sehat ini. Selama enam bulan mengandung. Kamu di perut ini tetap mensupport ibu untuk belajar dan berkarya,” ucap Marshanda dalam unggahan Instagram-nya, Senin (22/1/2024).
Baca Juga: 10 Tahun Menjanda, Marshanda Mengaku Masih Single: Belum Ketemu yang Cocok
"Baby Sienna, ibu berterima kasih atas kehamilan yang penuh berkah ini. Tapi ibu juga ingin meminta maaf pada kamu, kalau kadang ibu lupa ngajak Sienna ngobrol dan mengelus Sienna dengan hangat. Ibu ingin meminta maaf, kalau ibu sibuk dan tidak istirahat lebih banyak,” sambungnya.
Sebagai informasi, Sienna Kasyafani merupakan buah hati hasil perkawinan Marshanda dengan Ben Kasyafani pada 2011 silam. Anak perempuan itu lahir dua tahun setelah Marshanda dan Ben menikah.
Pada saat Marshanda dan Ben Kasyafani memutuskan bercerai pada 2014 lalu, Sienna diasuh oleh Ben. Alasannya karena saat itu Marshanda tidak dalam kondisi baik untuk mengurus anak.
Namun kini Marshanda dan Ben Kasyafani menjalankan co-parenting yang baik dan akur sehingga anak tunggal mereka bisa tumbuh dengan baik tanpa kekurangan kasih sayang kedua orang tuanya.
Berita Terkait
-
10 Tahun Menjanda, Marshanda Mengaku Masih Single: Belum Ketemu yang Cocok
-
Marshanda Ungkap Alasan Cerai dari Ben Kasyafani, Bukan Karena Kondisi Mental
-
Sampai Dicap Gila, Ternyata Ini Alasan Marshanda Unggah Video Joget 15 Tahun Lalu
-
Diminta Richard Lee Hati-Hati Didekati Vicky Prasetyo, Marshanda: Aku Bisa Jaga Diri
-
Diduga Kena Pelet Vicky Prasetyo, Marshanda Disarankan Makan Pisang Emas
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Hoki Tingkat Dewa, Putri Ayu Ting Ting 2 Kali Curi Perhatian Jisoo di Konser Blackpink
-
Bukan Mbak Rara, Ini Sosok Weather Engineer di Balik Konser BLACKPINK Bebas Hujan
-
Ayu Ting Ting Nge-Blank saat Duet Bareng Ratu Pop Arab Nancy Ajram
-
Kronologi Dokter Oky Pratama Dilaporkan Suami Heni Sagara, Berawal Postingan 'Mafia Skincare'
-
Raisa Rilis MV Bareng Christian Bautista di Tengah Proses Cerai, Dapur yang Jadi Latar Bikin Salfok
-
Mahalini Cerita Keajaiban Umrah Pertama Sebagai Mualaf, Doanya Dikabulkan dalam Sekejap
-
Terungkap! Andrew Andika dan Violentina Kaif Ternyata Sudah Menikah Sejak Juli 2025
-
Dokter Oky Pratama Dilaporkan Suami Heni Sagara, Statusnya Naik ke Penyidikan
-
Komitmen Hamish Daud Usai Sepakat Cerai dari Raisa, Janji Tak Akan Lari dari Tanggung Jawab
-
Jadi Pemeran Utama, Adipati Dolken Siapkan Sentuhan Lokal di Film What's Up with Secretary Kim?