Suara.com - Selepas ditegur KPI, Ivan Gunawan memutuskan untuk hengkang sebagai host 'Brownis' dan berkarier ke luar negeri.
Dalam rangka persiapan berkarier ke luar negeri, Ivan Gunawan sempat melakoni sesi interview dengan sejumlah awak media.
Pada sesi wawancara tersebut, Ivan Gunawan sempat ditanya ihwal reaksi teman-teman artis atas kepergiannya ke luar negeri.
Kendati demikian, Ivan Gunawan mengaku tidak mengetahui reaksi artis lain ihwal rencananya berkarier ke luar negeri.
"Enggak tahu (reaksi mereka)," tutur Ivan Gunawan.
Ivan Gunawan menegaskan jika dirinya tidak memiliki teman artis sehingga enggan ambil pusing soal reaksi mereka.
"Saya Alhamdulillah gak punya teman artis. Saya gak pernah nanya juga (reaksi mereka)," sambung Ivan Gunawan.
Pasalnya, Ivan Gunawan patah hati menilai artis-artis lain bungkam saat dirinya ditegur KPI alih-alih pasang badan membelanya.
Oleh karena itu, Ivan Gunawan tampaknya enggan menyebut Ayu Ting Ting dan Wendy Cagur cs sebagai temannya.
Baca Juga: Pindah ke Eropa Usai Ditegur KPI, Ivan Gunawan Merasa Tak Punya Teman Artis
"Artis zaman sekarang pada bawa diri masing-masing. Kemarin aku didemo, pada diam juga kan? Jadi, aku merasa makin gak punya teman, sekarang aku anggap semua orang itu costumer aja," kata Ivan Gunawan.
Cuplikan unggahan video curahan hati Ivan Gunawan tidak dibela teman-teman artis ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
"Ivan Gunawan mengaku tak punya teman artis setelah mundur sebagai presenter akibat ditegur KPI," tulis akun gosip Instagram @rumpi_gosip, dilansir pada Jumat (26/1/2024).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen mengkritik sifat mutung Ivan Gunawan.
"Ditegur bukan memperbaiki diri, malah baperan," tulis seorang netizen. "Lebay amat jadi orang, ngalahin anak TK," tutur netizen lain.
Sementara itu, sebagian netizen lainnya menilai Ivan Gunawan seolah tak menganggap ada dukungan dari teman-teman artis.
Berita Terkait
-
Pamer Kembaran, Rezeki Ivan Gunawan Makin Moncer Usai Hempas Brownis
-
Curhat ke Crazy Rich Bali, Ivan Gunawan Mau Berhenti Jadi Artis
-
Ivan Gunawan Kembali Syuting Brownis Trans TV, Pamitannya Cuman Settingan?
-
Ivan Gunawan Punya 2 Rencana Setelah Pindah Tempat Tinggal di Eropa
-
Pindah ke Eropa Usai Ditegur KPI, Ivan Gunawan Merasa Tak Punya Teman Artis
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya
-
Aksi Nekat di Konser BLACKPINK: Penonton Bawa Banner Minta Loker, Lisa Beri Jawaban Tak Terduga
-
Proses Cerai Andre Taulany Masuki Tahap Final, Putusan Diumumkan Online
-
Kini Anggap Sabrina Chairunnisa 'Adik', Deddy Corbuzier Ngaku Enggan Nikah Lagi Usai 2 Kali Cerai
-
Saling Unfollow Instagram, Jefri Nichol dan Ameera Khan Diduga Putus
-
Onad Ditangkap, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Nasib Podcast Login
-
Ditinggal Sheila Dara Promosi Film di Amerika, Ayah Vidi Aldiano Ungkap Kondisi Terkini Sang Anak
-
Kondisi Belum Memungkinkan, Operasi Batu Empedu Fahmi Bo Terpaksa Ditunda
-
Erin Taulany Umrah Sendirian Usai Teken Kesepakatan Cerai, Jernihkan Pikiran dan Tenangkan Diri
-
David Beckham Dianugerahi Gelar Kebangsawanan Sir dari Raja Charles III