Suara.com - Aktris cantik Zaskia Adya Mecca menceritakan pengalamannya mendapat perlakuan tak terduga saat mengenakan busana syar'i di negeri Sakura. Pengalaman ini ia bagikan melalui akun Instagramnya.
Sebagaimana diketahui, Zaskia Adya Mecca tengah berlibur di negeri Sakura. Ia pun membagikan beberapa foto saat berada di Jepang.
Bertandang ke luar negeri, istri Hanung Bramantyo ini tentunya memperhatikan penampilannya. Terlebih ia merupakan salah satu selebriti yang memiliki lini bisnis di bidang fesyen.
Beragam busana modis sempat ia kenakan saat berada di Jepang. Termasuk eksperimen dalam menggunakan busana syar'i.
Dalam salah satu unggahan Instagramnya, Zaskia mengunggah momen saat dirinya menjajal busana syar'i di Jepang. Ia tampil mengenakan setelan gamis berwarna biru tua.
Berbeda dari busananya yang lain, Zaskia Adya Mecca tentunya menggunakan hijab panjang untuk mempercantik penampilannya. Ia juga terlihat membawa jaket tebal dan tas hitam di punggung dalam foto-foto tersebut.
Bahkan dalam salah satu video yang ia bagikan, Zaskia Adya Mecca kedapatan mengenakan cadar saat berada di salah satu stasiun kereta.
Keputusannya mengenakan busana syar'i dan bercadar ini bukan tanpa alasan. Ia rupanya penasaran dengan reaksi warga Jepang melihat penampilan tak biasa tersebut.
"Sempet mikir kalo pake baju syar'i di negara non muslim apa ya rasanya, akan diliatin aneh apa ngga, nyaman ga ya dll," tulis Zaskia sebagai keterangan.
Baca Juga: Rilis Koleksi Raya untuk Busana Idulfitri 2024, Adelia Pasha Pilih Bahan Nyaman dengan Warna Soft
Melalui unggahan tersebut, Zaskia juga mengungkap rasa bahagianya lantaran keputusannya menggunakan pakaian syar'i dan cadar rupanya mendapat tanggapan positif dari warga Jepang.
"Eh ternyata aman banget dong. Ga ada tatapan-tatapan yang ku pikirkan sebelumnya, malah banyak yang ngangguk sambil senyum, juga sikap ramah lainnya," sambungnya.
Lantaran mendapat tanggapan positif, Zaskia Adya Mecca mengaku semakin percaya diri mengenakan busana syar'i.
Tak hanya itu, tak sedikit pula warganet yang menceritakan mengenai pengalaman positif mereka mengenakan busana syar'i di negara mayoritas non muslim.
"Aku kerja di jepang sebagai caregiver pake kerudung, pasien sering bilang “cantik ya pake itu”, “keren itu pake penutup kepala”, apalagi pas pake warna cerah “warnanya bagus, jd cantik,"" cerita seorang warganet.
Selain itu ada pula warganet yang mendoakan agar Zaskia Adya Mecca istiqamah dalam menggunakan busana syar'i.
Berita Terkait
-
Zaskia Adya Mecca Minta Remaja Tidak Nikah Muda, Perkawinan Anak Masih Tinggi
-
Zaskia Adya Mecca Ogah Pilih Baju Branded Buat Anak: Mahal!
-
Merasa Kecolongan, Zaskia Adya Mecca Tak Pernah Setuju Hanung Bramantyo Punya Moge
-
Unik Zaskia Adya Mecca Punya Kamar Karantina Gegara Anak Banyak Sering Sakit dan Alergi
-
5 Ide OOTD Hijab Tomboy ala Zaskia Adya Mecca: SWAG Banget
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Klaim Edukasi Berujung Bidikan Propam: Oknum Polisi Kasus Es Gabus Terancam Sidang Etik
-
Ramai Spekulasi soal Kematian Lula Lahfah, Bunga Zainal Semprot Netizen: Enggak Ada Empati
-
Promo Buy 1 Get 1 Free Tiket Film Tolong Saya! (Dowajuseyo) di m.tix, Buruan Cek Sebelum Hangus
-
Baim Wong Diduga Oplas di Korea, Langsung Kena Semprot Luna Maya: Jangan Aneh-Aneh Deh!
-
Nabilla Aprillya Mantan Atta Halilintar Babak Belur, Diancam Dihabisi Nyawanya
-
Tragis, Guru SMP di Luwu Utara Babak Belur Dihajar Siswa Usai Tegur Aksi Bolos
-
Haykal Kamil Dipalak di Kendari, Pelakunya Nekat Banget
-
Musisi Legendaris Ryan Kyoto Tutup Usia
-
Sambil Menahan Tangis, Chiki Fawzi Umumkan Dicopot Mendadak Sebagai Petugas Haji
-
Fitnah Berujung Berkah, Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat Kini Dihadiahi Motor dan Sembako