Suara.com - Keluarga Ayu Ting Ting tengah menikmati kebahagiaan. Pasalnya, Ayu Ting Ting baru saja dilamar oleh seorang pria.
Ibu dari satu anak tersebut dilamar oleh Muhammad Fardana pada Minggu (4/2/2024) lalu. Acara lamaran tersebut digelar secara private.
Meski begitu, foto-foto lamaran mereka kini bertebaran di media sosial. Paras dari calon suami Ayu Ting Ting itu menuai beragam pujian.
Tidak hanya itu, profesinya pun tidak main-main. Muhammad Fardana adalah seorang pria yang berprofesi sebagai TNI Angkatan Darat.
Muhammad Fardana disebut berdinas di daerah Jember, Jawa Timur. Sementara pangkatnya dikabarkan adalah Lettu alias Letnan Infanteri Satu.
Memiliki calon menantu seorang TNI tentunya berdampak besar bagi kehidupan Umi Kalsum dan Ayah Ojak. Selain berdampak pada kehidupan dari Ayu Ting Ting sebagai artis.
Dilansir dari beberapa sumber pada Jumat (9/2/2024), ada keistimewaan yang bisa dipeoleh oleh orang tua Ayu Ting Ting ini jika memiliki menantu seorang TNI.
Hal ini lantaran mereka akan dikategorikan ke dalam keluarga dari prajurit. Tentu saja bersama Ayu Ting Ting sebagai istri dan Bilqis sebagai anak.
Keistimewaan yang dimaksudkan ini berkaitan dengan hukum. Pihak keluarga dari TNI disebut bisa mendapatkan bantuan hukum sesuai dengan yang tertera dalam aturan.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Dilamar Anggota TNI, Kode dari Boy William Ini bakal Bikin Overthinking
Aturan tersebut adalah Undang-Undang TNI Tahun 2004 yang membahas mengenai beberapa keistimewaan yang diterima oleh keluarga prajurit. Dimulai dari layanan kedinasan hingga bantuan hukum.
Lebih lanjut, bantuan hukum ini juga masih dijabarkan untuk beberapa pihak dalam satu keluarga. Dimulai dari istri dan anak sebagai anggota keluarga inti.
Keistimewaan berupa bantuan hukum juga diperuntukkan janda dan duda dari prajurit yang meninggal dunua. Ditambah dengan bantuan hukum untuk orang tua.
Jika prajurit tersebut terikat dalam pernikahan, orang tua pasangan juga mendapatkan bantuan yang sama. Hal ini berarti Ayah Ojak dan Umi Kalsum bisa mendapatkan keistimewaan ini jika Ayu menikahi Muhammad Fardana.
Sementara itu, soal lamaran yang terkuak ke publik, pihak Ayu Ting Ting sudah menanggapi. Bahkan Ayu tampak tersenyum saat ditanya soal lamaran.
Tidak lama kemudian, sang Ibunda, Umi Kulsum juga mengunggah dokumentasi lamaran di Instagram. Unggahan itu dibagikan pada Jumat (9/2/2024).
Berita Terkait
-
Ada Andil Ayah Rozak dan Umi Kalsum di Balik Perkenalan Ayu Ting Ting dengan Muhammad Fardhana
-
Ini Perjalanan Cinta Ayu Ting Ting dengan Muhammad Fardana, Ternyata Dijodohin Orang Tua
-
Ayu Ting Ting Harus Siap! Calon Istri TNI Wajib Lewati 4 Tes Kelayakan
-
Ayu Ting Ting Ngaku Jalani Semi Taaruf dengan Muhammad Fardana, Kok Bisa?
-
Tiba-tiba Tunangan dengan Anggota TNI, Umur Muhammad Fardhana Lebih Muda dari Ayu Ting Ting?
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Dianggap Pemborosan Uang Negara, Sidang Online Ammar Zoni Diprotes Keras Pengacara
-
Beri Dukungan Moral, Pesan Vidi Aldiano untuk Raisa di Tengah Badai Perceraian Bikin Haru
-
Merasa Keterlaluan Dituntut 11 Tahun Penjara, Nikita Mirzani: Apa Keadilan Diukur dari Amarah JPU?
-
Dwi Andhika Jalani Operasi Serius Akibat Infeksi Langka di Paha Setelah Tifus dan DBD
-
Dahsyatnya Dukungan Fans, HP Pengacara Ammar Zoni Sampai Nge-hang Digeruduk Protes Netizen
-
Tuntut Keadilan, Nikita Mirzani Tulis Surat Terbuka untuk Hakim Jelang Sidang Vonis Besok
-
Pernyataan Lengkap 'Jule' Julia Prastini Soal Selingkuh, Minta Maaf ke Keluarga dan Brand
-
Aespa Siap Gelar Konser di Indonesia Tahun Depan, Harga Tiket Dibanderol Mulai Rp1,5 Jutaan
-
Profil Yesaya Abraham Pemeran Trian di Sinetron Beri Cinta Waktu, Sudah Punya Pacar?
-
Klarifikasi Jule Lebih Banyak Sebut Brand Ketimbang Suami: Dia Lebih Takut Kehilangan Job