Suara.com - Verrell Bramasta membuktikan jerih payahnya berkarier di panggung hiburan tidak sia-sia. Sebab bertahun-tahun menabung, anak Venna Melinda ini berhasil membangun rumah senilai Rp 50 miliar.
Verrell Bramasta mendirikan rumah impiannya di Sentul, Bogor, Jawa Barat. Bukan lagi bergaya Eropa atau modern, tapi bangunan lima lantai itu terinspirasi dari yacht.
"Kalau dilihat itu, terinspirasi dari kapal yacht gitu," kata Verrell Bramasta di kanal YouTube Cumicumi, Kamis (15/2/2024).
Saat disinggung soal harganya yang mencapai Rp 50 miliar, Verrell Bramasta tidak membantah maupun mengiyakan. Ia hanya menerangkan, celetukan puluhan miliar itu berasal dari sahabatnya, Atta Halilintar.
"Atta kan biasa, suka lebay. Tapi rumah ini banyak menghabisi tabungan, membengkak," ujar Verrell Bramasta.
Meski menolak menyebut angka secara pasti, bangunan seluas 700 meter persegi ini memang terlihat menakjubkan. Apalagi hunian tersebut memiliki pemandangan Gunung Salak.
Dalam tayangan Cumicumi, Verrell Bramasta sempat menunjukkan kamar pribadi yang luas. Ini bisa terlihat dari kasurnya yang muat lebih dari lima orang.
"Kasur ini custom, muat sampai 6 orang dewasa," ucap Verrell Bramasta.
Tak hanya soal luasnya, Verrell Bramasta juga memilih kasur itu tidak memiliki ranjang. Sebab sang aktor merujuk ke gaya orang-orang Jepang yang kasurnya langsung menyentuh lantai.
Baca Juga: Eko Patrio Ternyata Sosok di Balik 'Akad Nikah' Verrell Bramasta dan Putri Zulhas
Masih di ruangan pribadi Verrell Bramasta, pesinetron Putri untuk Pangeran ini juga menunjukkan balkon yang luas. Bahkan sampai diisi dengan rumput sintetis.
"Mau santai, ngopi, menikmati udara segar, bisa," katanya.
Beranjak ke sisi luar, Verrell Bramasta naik ke lantai lima. Ruangan tersebut akan berfungsi untuk tempat nongkrong hingga barberque.
Bahkan untuk memfasilitasi rumah lima tingkat tersebut, Verrell Bramasta juga melengkapinya dengan lift.
Verrell Bramasta bersyukur mendapat didikan baik dari orangtuanya. Ia yang diajarkan untuk tidak boros, akhirnya bisa memiliki aset properti yang tidak murah.
"Di entertainment itu udah hampir 10 tahun, dari aku kelas 3 SMA. Awalnya acara tv, tiba-tiba ditawarin sinetron, iklan, nggak berasa. Jatuh bangunnya bukan proses yang mudah," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU sebelum Meninggal
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia