Suara.com - Anak Vincent Rompies telah dipanggil ke Polres Metro Tangerang Selatan, Kamis (22/2/2024). Ini berkaitan dengan kasus bully yang dilakukan oleh siswa kelas 3 SMA tersebut.
Kekinian, akan ada proses restorative justice antara anak Vincent Rompies dan korban bully. Hal itu disampaikan pengacara Vincent, Yakup Hasibuan
"Sepengetahuan kami, untuk bertemu dan diselesaikan secara restorative justice itu baru akan dilakukan minggu depan," kata Yakup Hasibuan ditemui di Depok, Jawa Barat pada Sabtu (24/2/2024).
Vincent Rompies juga tengah berupaya menyelesaikan masalah ini secara kekeluargaan.
Mengingat, kasus ini melibatkan anak-anak yang masih berstatus sebagai pelajar.
"Dari klien kami ingin menyelesaikan secara baik-baik, tentunya secara hukum dan moral bahwa anak ini harus dilindungi juga," kata Yakup Hasibuan.
Sejauh ini, polisi dari Polres Metro Tangerang Selatan baru memanggil sejumlah orang. Tercatat ada 11 orang yang diperiksa sebagai saksi termasuk anak Vincent Rompies.
Hingga kini, polisi juga belum menetapkan siapapun menjadi tersangka atas kasus bully yang melibatkan siswa Binus School Serpong.
Seperti diberitakan sebelumnya, kabar perundungan di Binus School melibatkan anak Vincent Rompies dan Arief Suditomo.
Baca Juga: Ternyata Anak Vincent Rompies Bukan di DO Tapi Diminta Mundur dari Sekolah Imbas Kasus Bullying
Pihak sekolah juga baru mengonfirmasi bahwa anak Vincent Rompies yang terlibat dalam aksi bully tersebut.
Kabar anak Vincent Rompies terlibat dalam perundungan seorang siswa muncul di Twitter.
Tak hanya itu, muncul pula secarik kertas dengan daftar nama Legolas dan beberapa orang lain.
Legolas, anak Vincent Rompies bertugas mengikat korban di tembok dengan tali gorden. Ia juga memegang tangan si korban dari belakang.
Lainnya, ada Keanu yang menyundut, memukul dan membakar tangan korban dengan korek api. Gavin juga memukul, menjambak, melakukan pelecehan dan mengancam untuk membunuh.
Ada lagi Zahran yang menginstruksikan kaderisasi dengan push up, lalu menyuruh squad, menggendong dan mencubit dada korban sebanyak 20 kali.
Berita Terkait
-
Vincent Rompies Pilih Penyelesaian Kekeluargaan untuk Kasus Bullying: Potensi Korban Trauma hingga Dewasa Mengintai?
-
Anak Vincent Rompies dan Pelaku Perundungan Lainnya Diupayakan untuk Tetap Sekolah
-
8 Pesona Yakup Hasibuan, Didaulat Jadi Pengacara Anak Vincent Rompies
-
Sosok Norwati Damanik, Ibu Yakup Hasibuan yang Jarang Disorot Publik
-
Pemilik Warung Curiga Anak Vincent Rompies cs Lakukan Bullying di Tempat Lain
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau