Suara.com - NET menyiapkan sejumlah tayangan khusus selama Ramadan 2024. Salah satunya sebuah sinetron berjudul Masjid yang Tak Dirindukan.
Masjid yang Tak Dirindukan mulai tayang hari ini, Senin, 4 Maret 2024 pukul 16.00 WIB. Sinetron ini menampilkan sederet aktor ternama seperti Reza Rahadian, Donita, Kiky Saputri, Roy Marten, Aldi Taher dan lainnya.
Masjid yang Tak Dirindukan menghadirkan kisah dengan latar Masjid Nurul Madinah yang diresmikan oleh seorang pebisnis kaya bernama Kertanegara (diperankan Roy Marten).
Sang marbot masjid, Abu (Priyo), menyarankan Kertanegara untuk merenovasi masjid agar lebih bagus sebagai saran ibadah, sehingga lebih ramai dikunjungi warga. Usai direnovasi dan diresmikannya masjid tersebut, takdir sang marbot ternyata meninggal dunia saat mengumandangkan azan.
Kertanegara meminta anak Abu, Malik (Reza Rahadian) menggantikan peran bapaknya. Malik sempat menolak karena telah mendapatkan pekerjaan yang diinginkannya. Namun hatinya kemudian luluh juga mengingat janji ayahnya yang memiliki tanggung jawab meramaikan masjid Nurul Madinah.
Menurut Nugroho Agung Prasetyo selaku AVP Public Relations NET, pada Ramadan kali ini NET akan menghadirkan ragam konten hiburan yang menarik untuk menemani pemirsanya dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan.
"Mulai dari hiburan ringan sahur bersama Saurans, konten jalan-jalan, hingga animasi dan cerita religi akan menjadi bagian dari konten NET dalam Ramadhan Penuh Harapan. NET berkomitmen menghadirkan konten hiburan segar yang memiliki value, tontonan yang juga diharapkan dapat memberikan tuntunan baik bagi NET Good People," kata Nugroho Agung Prasetyo, dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Selain sinetron Cerita Masjid yang Tak Dirindukan, NET juga memiliki sejumlah program spesial Ramadan. Di antaranya adalah "Muslim Travellers", "Ramadhan in The Islamic World", dan animasi inspiratif "Story of The Prophet Muhammad".
"Ramadhan in The Islamic World" merupakan sebuah cerita dokumenter yang menghadirkan tradisi dan ritual masyarakat di berbagai negara selama menjalankan Ramadan. Setiap masyarakat dan negara yang dikunjungi ini tentu memiliki aktivitas-aktivitas unik yang berbeda dan diwariskan secara turun temurun dari generasi ke generasi.
Baca Juga: Selain Para Pencari Tuhan Jilid 17, Ini Program Baru SCTV selama Ramadan 2024
Sementara animasi "Story of The Prophet Muhammad" mempersembahkan cerita perjalanan hidup Nabi Muhammad SAW. Serial animasi ini mengingatkan kita tentang teladan-teladan Nabi Muhammad dari cerita perjalanan dan perjuangannya menyebarkan agama Islam.
Selain itu, "Saurans" yang merupakan program sahur NET bersama keluarga Raffi Ahmad kembali hadir dalam Ramadan tahun ini. Maklum, acara reality show yang tayang setiap jelang sahur pukul 02.00 WIB ini mendapat respons yang cukup tinggi dari masayarakat.
"Kolaborasi NET dan keluarga besar Raffi melalui Saurans di tahun lalu bukan saja mendapatkan sambutan positif dari pemirsa NET, tapi juga banyak mitra kerjasama NET. Respons positif ini tentunya membuat kami juga kembali bersemangat mengembangkan konten tersebut, serta membuka kesempatan bekerja sama dengaan mitra-mitra bisnis kami, termasuk tentunya UMKM-UMKM lokal, untuk memeriahkan Ramadhan Penuh Harapan yang menjadi tagline positif NET di Ramadhan tahun ini," imbuh Direktu NET, Surya Hadiwinata.
Berita Terkait
-
Selain Para Pencari Tuhan Jilid 17, Ini Program Baru SCTV selama Ramadan 2024
-
Bareng Wendi Cagur, Ayu Ting Ting Pandu Acara Game Show Pasti Bisa
-
Dekatkan Diri dengan Masyarakat, NET Gelar Festival Kampung NET dan Cantik Bareng NET
-
Temani Lesti Kejora, Rizky Billar Malah Planga-plongo: Canggung Masuk TV Lagi?
-
Mamang Osa Bongkar Borok Acara TV, Tak Beri Asuransi padahal Minta Artis Lakukan Hal Ekstrem
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki